Tujuannya yakni agar bebannya tidak lebih ke wilayah Timur.
Baca Juga: Nekat Terobos Banjir, Mobil Terseret Arus hingga Tenggelam di Bekasi
Pasalnya, dikabarkan bahwa debit air di Pintu Air Ciliwung masih terus meningkat.
"Mengatur pintu-pintu air yang ada untuk mulai dibuka supaya bebannya tidak lebih ke wilayah Timur, terutama Ciliwung," katanya.
Tak hanya itu, Pramono Anung pun memastikan pihaknya berupaya agar banjir segera surut dengan mengerahkan pompa air di 200 titik.
Adapun jumlah pompa air yang didistribusikan ke sejumlah wilayah tersebut yakni ada 500.
"Jumlah pompa 500. Saya minta semua diaktifkan karena supaya air yang ada segera bisa dibuang ke laut," katanya memungkasi.
Hingga saat ini aktivitas warga Jakarta yang terdampak banjir terhambat karena rumah hingga akses jalan mereka tergenang air.