Ilustrasi uang dari bansos BPNT. (Sumber: Pixabay/EmAji)

EKONOMI

Selamat, Pemilik NIK KTP Ini Berhak Terima Saldo Dana Bansos Rp600.000 BPNT, Simak Informasi Pencairannya

Minggu 02 Mar 2025, 20:14 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemeritah menyalurkan bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) pada periode Januari-Maret 2025.

Saat ini, pencairan BPNT sedang dilakukan melalui Pos Indonesia. Para penerima manfaat bisa mendapatkan bantuan untuk kebutuan Ramadhan.

Bansos ini disalurkan kepada para pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP yang sudah terverifikasi dan tervalidasi.

Melansir dari kanal YouTube INFO BANSOS, Minggu, 2 Maret 2025, bansos BPNT akan disalurkan selama bulan Ramadhan.

Baca Juga: Banyak KPM yang Dana Bansosnya Tidak Tersalurkan, Cek Penyebabnya di Sini

Berikut informasi selengkapnya tentang bansos BPNT 2025 beserta cara mengecek status penerima manfaat.

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

BPNT merupakan bansos dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang ditujukan untuk membantu kebutuhan pangan keluarga berpenghasilan rendah.

Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mendapatkan saldo sebesar Rp200.000 per bulan.

Adapun pencairannya dilakukan secara kumulatif per dua bulan atau per tiga bulan sekali.

Baca Juga: Cek Dana Bansos dengan Cara Berikut ini, Apakah Sudah Masuk atau Belum ke KKS Milik Anda?

Pencairan bansos BPNT tahap pertama 2025 dilakukan untuk periode tiga bulan sekali yaitu Januari, Februri, dan Maret.

Bantuan akan diterima oleh KPM melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dari bank penyalur atau PT Pos Indonesia.

Pencairan lewat KKS disesuaikan berdasarkan beberapa bank yaitu BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BSI.

Sementara pencairan melalui kantor Pos dilakukan setelah KPM mendapatkan surat undangan.

Baca Juga: Daftar Bansos yang Cair selama Ramadhan 2025, Ada PKH dan BPNT

KPM dapat menggunakan saldo dana bansos BPNT 2025 untuk membeli berbagai kebutuhan sembako seperti beras, telur, dan lainnya selama Ramadhan.

Cara Cek Bansos BPNT lewat Hp

Para penerima manfaat dapat mengecek status NIK KTP mereka terkait penerimaan bansos BPNT. Berikut caranya.

Demikian informasi seputar saldo dana bansos BPNT yang disalurkan kepada KPM periode salur Januari-Maret 2025. Semoga membantu.

Disclaimer: Pencairan BPNT dilakukan melalui KKS bank penyalur atau Pos Indonesia, bukan lewat e-wallet DANA.\

Tags:
Cara Cek Bansos BPNT lewat HpBantuan Pangan Non Tunai bantuan sosial NIK KTP saldo dana bansos bansos

Della Amelia

Reporter

Della Amelia

Editor