Cara Atasi KKS Bansos Kemensos yang Hilang atau Rusak

Sabtu 01 Mar 2025, 08:50 WIB
Ilustrasi KKS bansos milik KPM. (Sumber: Kemensos RI)

Ilustrasi KKS bansos milik KPM. (Sumber: Kemensos RI)

POSKOTA.CO.ID - Seiring berkembangna teknologi, penyaluran bantuan sosial (bansos) saat ini sudah lebih mudah.

Untuk beberapa bansos dari Kementerian Sosial (Kemensos), pencairan dilakukan menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

KKS merupakan kartu elektronik yang digunakan untuk mencairkan dana bansos. Kartu ini diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Contoh bansos Kemensos yang cair melalui KKS yaitu Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), dan Bantuan Langsung Tunai (BLT).

Baca Juga: Data Penerima Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Diganti, Kemensos Siapkan Sistem Pendataan Penyaluran via DTSEN

Namun, apa jadinya jika KKS bansos Anda tiba-tiba hilang atau rusak? Untuk menjawabnya, simak informasi berikut ini hingga akhir.

Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)

KKS merupakan sebuah kartu yang diterima oleh KPM untuk dapat digunakan sebagai media penyaluran dana bantuan pemerintah.

Kartu yang diterbitkan oleh Kemensos ini bekerja sama dengan beberapa bank penyalur bansos seperti BNI, BRI, Bank Mandiri, BTN, dan BSI.

Penyaluran bansos melalui KKS dilakukan secara non tunai. KPM dapat mencairkan bantuan mereka menggunakan KKS apabila saldo telah dikirimkan oleh bank penyalur.

Baca Juga: PKH 2025: Syarat dan Cara Dapat Bansos dari Kementerian Sosial RI

Secara bentuk, KKS tampak seperti kartu ATM berwarna Merah Putih. Kartu ini memiliki logo bank penyalur dan terdapat nomor unik yang tidak sama dengan nomor rekening biasa.

Cara Mengatasi KKS Hilang atau Rusak

Apabila Anda memiliki masalah KKS hilang atau rusak, segera ajukan penggantian dengan cara berikut.

KKS Hilang:

Anda dapat melaporkannya ke bank penyalur sepertu BNI, BRI, Bank Mandiri, BTN, atau BSI.

KKS Rusak:

Anda dapat melaporkannya ke bank atau pendamping sosial/dinas sosial apabila KKS tidak bisa digunakan serti strip magnetik mengelupas atau chip rusak.

Setelah Anda menerima KKS yang baru, pastikan kartu tersebut sudah aktif dan bisa digunakan untuk penarikan bansos.

Anda dapat mengecek saldo bansos di mesin ATM, e-warong, atau Agen Bank terdekat.

Sebagai catatan, jangan berikan data KKS Anda kepada pihak yang tidak resmi. Hal ini sebagai bentuk jaga-jaga untuk menghindari penipuan.

Kemudian, jika Anda mengalami kesulita, segera mintalah bantuan ke pendamping sosial atau Dinas Sosial setempat.

Demikian informasi tentang cara mengatasi KKS bansos yang hilang atau rusak. Semoga membantu.

Berita Terkait

News Update