DTKS akan digantikan dengan DTKSEN sebagai data acuan untuk penyaluran bansos tahap ke-2 2025 dan seterusnya. (Sumber: Instagram/@kemensosri)

TEKNO

Siapkan NIK e-KTP dan KK untuk Proses Verifikasi DTSEN yang Dilakukan oleh Pendamping Sosial, Simak Cara Agar Lolos Seleksi Penyaluran Bansos Tahap Ke-2

Jumat 28 Feb 2025, 13:16 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah kembali memberikan informasi penting bagi keluarga penerima manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Sebagai upaya untuk meningkatkan akurasi dan efektivitas penyaluran bantuan sosial (bansos), pemerintah terus melakukan berbagai langkah verifikasi dan pembaruan data.

Salah satu hal yang harus diketahui oleh seluruh KPM adalah tentang Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional (DTSN), yang kini menjadi dasar utama dalam penyaluran bantuan sosial, dan sistem ini rencananya akan diterapkan untuk penyaluran tahap ke-2 2025 dan seterusnya.

DTSN dirancang untuk memastikan bahwa bantuan sosial dapat disalurkan secara tepat sasaran kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

Baca Juga: Penyaluran Subsidi Dana Bansos PKH dan BPNT Masih Berlanjut hingga Maret 2025, Ini Daftar Wilayah yang Mendapatkan Pencairan!

Melansir informasi dari kanal YouTube Naura Vlog, pada 28 Februari 2025 mengenai verifikasi lapangan atau check ground terhadap KPM yang dilakukan pendamping sosial.

Proses ini bertujuan untuk memastikan bahwa data yang tercatat dalam DTSN akurat dan sesuai dengan kondisi riil di lapangan.

Bagi KPM, penting untuk memahami langkah-langkah yang perlu dipersiapkan agar dapat lolos dalam verifikasi DTSN dan tetap menerima bantuan sosial pada tahap selanjutnya.

Nomor Induk Kependuukan (NIK), Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) dan Kartu Keluarga (KK) menjadi hal yang harus disiapkan oleh KPM untuk memperlancar proses verifikasi DTSEN yang dilakukan oleh pendamping sosial setempat wilayah masing-masing.

Apa Itu DTSN?

DTSN adalah Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional dengan basis data individu atau keluarga yang mencakup kondisi sosial ekonomi penduduk Indonesia.

Data ini sudah dipadankan dengan data kependudukan, seperti e-KTP, dan digunakan untuk mendukung program pembangunan nasional.

Dengan adanya DTSN, program bantuan sosial dapat lebih tepat sasaran karena data yang digunakan telah diperbarui dan diverifikasi. DTSN merupakan gabungan dari berbagai sumber data, termasuk:

Melalui sinkronisasi ini, pemerintah dapat memastikan bahwa bantuan sosial benar-benar diterima oleh mereka yang berhak.

Baca Juga: Jika Dana Bansos PKH dan BPNT Tidak lagi Anda Dapatkan Berikut ini Penyebabnya, Cek Informasi Lengkapnya di Sini

Proses Verifikasi DTSEN

Kementerian Sosial telah menginstruksikan pendamping sosial untuk melakukan check ground terhadap KPM.

Proses ini akan dimulai pada awal Ramadan dan berlangsung di berbagai wilayah di Indonesia. Beberapa wilayah dengan jumlah penerima manfaat terbanyak yang akan dilakukan check ground adalah:

Dalam check ground, pendamping sosial akan melakukan verifikasi dengan menggunakan aplikasi Sigma Mobile. Data yang akan diperiksa meliputi:

Pendamping sosial juga akan menilai kondisi ekonomi KPM dengan melihat tingkat kesejahteraan, pekerjaan, serta pendidikan anggota keluarga.

Baca Juga: Cek Penerima Bansos PIP 2025, Siswa Cairkan Dana hingga Rp1.800.000 di Rekening SimPel, Simak Lengkapnya di Sini!

Cara Agar Lolos Verifikasi DTSN

Agar KPM dapat lolos dalam verifikasi DTSN dan tetap menerima bantuan sosial di tahap kedua, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

  1. Pastikan data kependudukan sesuai dan terbaru
  1. Jawab pertanyaan pendamping sosial dengan jujur
  1. Siapkan dokumen pendukung
  1. Periksa penggunaan listrik rumah tangga
  1. Hindari kepemilikan aset berlebih

Verifikasi DTSN menjadi langkah penting dalam memastikan bansos tepat sasaran. KPM yang ingin lolos dalam tahap kedua penyaluran bantuan sosial harus mempersiapkan data dengan baik dan mengikuti prosedur yang ditetapkan.

Dengan adanya sistem ini, diharapkan bantuan sosial dapat diterima oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

Tags:
dana bansos KK e-KTP NIKCara Agar Lolos Verifikasi DTSNbantuan sosial Proses Verifikasi DTSENpemerintahbansos verifikasi DTSNApa Itu DTSN?DTSNBPNT PKH

Aldi Harlanda Irawan

Reporter

Aldi Harlanda Irawan

Editor