Pertaruhan nasib Paul Munster ditentukan saat Persebaya vs Persib. (Sumber: X/ persib)

OLAHRAGA

Liga 1 Pekan 25 Persebaya vs Persib, Nasib Paul Munster di Bajul Ijo Jadi Taruhannya

Jumat 28 Feb 2025, 10:33 WIB

POSKOTA.CO.ID - Laga bertajuk super big match akan tersaji pada pekan ke-25 tatkala tuan rumah Persebaya menjamu Persib Bandung.

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Sabtu 1 Maret 2025 pukul 20.30 WIB.

Laga ini menjadi sangat krusial terutama bagi pelatih dari persebaya yakni Paul Munster.

Hal tersebut dikarenakan nasib dari dirinya sebagai juru latih dari Bajul Ijo ditentukan pada pertandingan ini.

Baca Juga: Persib Hadapi Masalah Ini saat Bertandang ke Markas Persebaya, Bojan Hodak: Harus Beradaptasi Dalam Kondisi Apapun

Pelatih asal Irlandia Utara ini sudah diberikan pernyataan tajam dari pihak manajemen klub untuk memberikan hasil baik kontra Maung Bandung.

Pernyataan ini harus dilakukan oleh pihak klub karena Flavio Silva dan kawan-kawan sudah menelan kekalahan sebanyak 6 kali dalam 8 pertandingan terakhir.

Hal tersebut membuat The Green Force kesulitan untuk merebut posisi puncak klasemen sementara BRI Liga 1.

Saat ini pun mereka harus rela turun ke peringkat ketiga klasemen sementara berbeda dua angka dari Dewa United yang duduk di runner up.

Baca Juga: Persebaya vs Persib, David da Silva Ingin Curi Poin di Rumah Kedua

Pada laga ini, Paul Munster harus sangat waspada dengan kekuatan tim yang dibawa oleh lawannya tersebut.

Terlebih Persib Bandung belum pernah sekalipun kalah saat bermain di laga kandang pada Liga 1 musim ini.

TonI Firmansyah selaku pemain dari Persebaya mengaku dirinya dan rekan-rekan sangat berhati-hati serta mewaspadai kekuatan dari Tim asuhan Bojan Hodak ini.

Meski tertinggal cukup jauh dari perolehan poin namun tim asal Jawa Timur ini tetap optimis mampu memperkecil ketertinggalan dari pemuncak klasemen tersebut.

Baca Juga: Persebaya vs Persib tidak Disiarkan Langsung? Hanya 3 Pertandingan di Pekan 25 Liga 1 yang Live Indosiar

"Semoga kita dapat hasil yang terbaik. Yang pasti kita mengantisipasi kekuatan Persib, dan juga mengikuti skema dari pelatih kita yang diinginkannya," ungkan Toni.

Ia mengatakan bahwa saat ini kondisi timnya sudah mulai berangsur baik dan dapat beradaptasi untuk menjaga kekompakan dalam permainan.

Tentunya Toni mewaspadai kekuatan yang akan dikeluarkan oleh Persib terutama mereka sedang menduduki posisi puncak Klasemen.

Meski terus ditekan secara mental dari beberapa pihak akibat penurunan kualitas, namun Toni mengatakan bahwa kondisi pemain tetap baik dan siap meraih hasil positif.

Baca Juga: Jadwal Pekan 25 Liga 1 2024-25, Persebaya vs Persib Panaskan Awal Ramadhan

"Mental pemain saya rasa bagus semua, mudah-mudahan bisa dapat menampilkan yang terbaik pada pertandingan kandang nanti. Harapannya tentu saja bermain bagus dan bisa memberikan yang terbaik bagi Bonek dan Bonita," tutup Toni.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Persebaya tentunya tak ingin malu dan akan berusaha memberikan pendapat yang terbaik sehingga mampu mengantongi 3 poin penuh pada laga ini.

Tags:
The Green ForceBajul IjoPaul MunsterBRI Liga 1 Persebaya vs Persib

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor