Kemudian di pos sayap kanan, Eliano Reijnders bisa jadi pilihan bagi Patrick Kluivert. Meski posisinya adalah bek sayap kanan, namun Eliano juga bisa saja ditempatkan sebagai penyerang. Selain itu, pelapis lainnya yang bisa dipilih masih ada Saddil Ramdani maupun Witan Sulaeman.
Striker:
Terakhir di posisi ujung tombak, posisi striker kemungkinan akan dimiliki Ole Romeny. Tipe striker seperti Ole dengan tinggi 185 cm dengan tubuh yang ideal akan menjadi opsi terbaik bagi Kluivert.
Namun jika memang Ole Romeny masih mandul, sebenarnya juga masih ada beberapa opsi seperti Ramadhan Sananta maupun Rafael Struick untuk dipasang sebagai ujung tombak.
Nah itulah tadi prediksi skuad dan starting eleven Timnas Indonesia di bawah kepelatihan Patrick Kluivert dengan formasi 4-3-2-1. Menarik untuk ditunggu susunan pemain seperti apa yang nantinya akan benar-benar dimiliki pelatih Belanda itu bersama skuad Garuda.
Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesi masih memiliki 4 pertandingan tersisa di Kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3 Grup C.
2 pertandingan akan digelar pada bulan Maret ini, yaitu bertandang ke Australia pada 20 Maret 2025 dan menjamu Bahrain pada 25 Maret 2025 mendatang.
Sementara itu, sisa 2 laga lainnya adalah melawan China pada 5 Juni 2025 dan bertandang ke markas Jepang pada 10 Juni 2025.
Saat ini Timnas Indonesia berada di posisi ketiga klasemen sementaa Grup C dengan koleksi 6 poin.
Peluang Indonesia untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026 masih terbuka lebar jika bisa memaksiamlkan sisa 4 laga di fase grup.