Cek di sini tabel angsuran KUR BCA mulai dari plafon Rp100 juta. (Sumber: Pinterest)

EKONOMI

Tabel Angsuran KUR BCA 2025 Plafon Mulai Rp100 Juta, Cek Syarat dan Cara Daftarnya di Sini

Kamis 27 Feb 2025, 19:45 WIB

POSKOTA.CO.ID - Apa Anda sedang mempertimbangkan untuk mengajukan pinjaman modal usaha? Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari BCA bisa menjadi salah satu pertimbangan Anda.

KUR BCA 2025 kembali dibuka pendaftarannya bagi Anda sedang membutuhkan modal untuk mengembangkan usaha, khususnya Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Pinjaman ini diberikan plafon antara Rp100 juta hingga Rp500 juta yang dapat menjadi solusi pembiayaan untuk modal usaha maupun investasi.

KUR BCA menawarkan bunga yang rendah dan proses pengajuan yang relatif mudah, memungkinkan pelaku UMKM untuk mendapatkan modal tanpa harus menyediakan agunan yang besar.

Baca Juga: 6 Langkah Pengajuan KUR Mandiri 2025, Cek Tabel KUR Mikro dan KUR Kecil Tahun 2025

Sebelum mengajukan KUR BCA 2025, Anda perlu mengetahui alur pendaftaran yang benar agar pinjaman Anda tidak ditolak. Simak informasinya berikut ini:

Jenis-Jenis KUR BCA 2025

BCA menawarkan dua jenis KUR, yaitu KUR Mikro dan KUR Kecil:

1. KUR Mikro

Memberikan fasilitas pinjaman untuk kredit modal dan investasi dengan cara pembayaran yang diangsur setiap bulan. KUR Mikro memberikan kredit modal kerja selama 3 tahun dan kredit investasi selama 5 tahun.

2. KUR Kecil

Adapun untuk KUR Kecil memiliki limit pinjaman mulai dari Rp100 juta hingga Rp500 juta dengan suku bunga efektif mulai dari 6-9 persen.

Baca Juga: Butuh Dana Segar Rp50 Juta Untuk Kembangkan UMKM? Cobalah KUR BRI 2025, Begini Cara Mengajukan Kreditnya

Jenis KUR ini memberikan kredit modal kerja selama 4 tahun dan kredit investasi selama 5 tahun.

Syarat Daftar KUR BCA 2025

  1. Warga Negara Indonesia (WNI) dengan usia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
  2. Memiliki E-KTP yang valid.
  3. Dapat mengajukan baik sebagai perorangan maupun badan usaha.
  4. Usaha minimal sudah beroperasi selama 6 bulan.
  5. Tidak mempunyai KUR aktif di bank lain.
  6. Tidak pernah memiliki fasilitas kredit di bank lain yang bermasalah.

Selain memenuhi syarat di atas, Anda juga perlu menyiapkan sejumlah dokumen yang dibutuhkan saat mengajukan KUR BCA.

Dokumen tersebut berbeda untuk pendaftaran KUR perorangan dan badan usaha, nah berikut adalah perbedaannya:

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR BRI 2025 Jenis Pinjaman Mikro Rp5 Juta-Rp10 Juta, Cek Simulasi Cicilan serta Cara Pengajuannya

1. Syarat Dokumen Perorangan

2. Syarat Dokumen Badan Usaha

Tabel Angsuran KUR BCA 2025

Nah, berikut ini adalah tabel angsuran untuk pinjaman KUR BCA 2025 dengan plafon mulai Rp100 juta yang bisa menjadi gambaran sebelum Anda mendaftar KUR.

Baca Juga: Pinjaman dengan Limit Rp500 Juta, Ini Syarat Pencairan KUR Bank Mandiri, BRI dan BNI untuk UMKM di Tahun 2025

1. Plafon Rp100 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp8.606.400

Angsuran 24 bulan: Rp4.431.700

Angsuran 36 bulan: Rp3.041.800

Angsuran 48 bulan: Rp2.347.400

Angsuran 60 bulan: Rp1.930.700

2. Plafon Rp150 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp12.909.500

Angsuran 24 bulan: Rp6.647.500

Angsuran 36 bulan: Rp4.562.700

Angsuran 48 bulan: Rp3.521.000

Angsuran 60 bulan: Rp2.896.000

3. Plafon Rp200 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp17.212.700

Angsuran 24 bulan: Rp8.863.400

Angsuran 36 bulan: Rp6.083.600

Angsuran 48 bulan: Rp4.694.700

Angsuran 60 bulan: Rp3.861.400

4. Plafon Rp250 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp21.515.900

Angsuran 24 bulan: Rp11.079.200

Angsuran 36 bulan: Rp7.604.500

Angsuran 48 bulan: Rp5.868.400

Angsuran 60 bulan: Rp4.826.700

Baca Juga: Simak Tabel Pinjaman KUR BRI 2025 Mulai dari Rp50 Juta hingga Rp500 Juta, Mana Cicilan yang Lebih Rendah

5. Plafon Rp300 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp25.819.000

Angsuran 24 bulan: Rp13.295.000

Angsuran 36 bulan: Rp9.125.400

Angsuran 48 bulan: Rp7.042.000

Angsuran 60 bulan: Rp5.792.000

6. Plafon Rp350 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp30.122.200

Angsuran 24 bulan: Rp15.510.900

Angsuran 36 bulan: Rp10.646.300

Angsuran 48 bulan: Rp8.215.700

Angsuran 60 bulan: Rp6.757.400

7. Plafon Rp400 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp34.425.400

Angsuran 24 bulan: Rp17.726.700

Angsuran 36 bulan: Rp12.167.200

Angsuran 48 bulan: Rp9.389.400

Angsuran 60 bulan: Rp7.722.700

8. Plafon Rp450 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp38.728.500

Angsuran 24 bulan: Rp19.942.500

Angsuran 36 bulan: Rp13.688.000

Angsuran 48 bulan: Rp10.563.000

Angsuran 60 bulan: Rp8.688.000

Baca Juga: Realisasi KUR Capai Rp 7 Triliun! Cek Tabel Angsuran KUR BNI 2025 dan Syarat Ajukan Pinjaman Cepat Cair

9. Plafon Rp500 Juta

Angsuran 12 bulan: Rp43.031.700

Angsuran 24 bulan: Rp22.158.400

Angsuran 36 bulan: Rp15.208.900

Angsuran 48 bulan: Rp11.736.700

Angsuran 60 bulan: Rp9.653.400

Cara Mengajukan Pinjaman KUR BCA 2025

Bila Anda telah memahami syarat hingga tabel angsuran dari KUR BCA 2025, kini Anda bisa mengajukan KUR melalui kantor cabang Bank BCA terdekat.

Atau apabila Anda ingin praktis, Anda bisa mengajukannya secara online melalui halaman webform.bca.co.id.

Baca Juga: Cara Ajukan KUR BRI 2025 Secara Online, Cek Syaratnya di Sini!

Dengan informasi ini, Anda dapat mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan untuk pengajuan modal usaha dengan KUR BCA 2025.

Tags:
Kredit Usaha Rakyat KUR BCA 2025Modal usahapelaku UMKMmengajukan KUR BCA 2025Jenis-Jenis KUR BCA 2025Syarat Daftar KUR BCA 2025tabel angsuran kur bca 2025pinjaman KUR BCA 2025

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor