POSKOTA.CO.ID - Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) tahun 2025 menjadi sorotan karena kabar pencairannya yang disebut-sebut akan dimulai pada Februari.
Kementerian Sosial (Kemensos) dikabarkan akan menyalurkan bantuan ini kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk meringankan dampak kenaikan harga BBM. Namun, apakah benar BLT BBM sudah cair? Yuk simak penjelasannya.
Dilansir dair kanal YouTube Arfan Saputra Channe, hingga saat ini besaran saldo dana BLT BBM 2025 masih dalam tahap penentuan oleh pemerintah.
"Besaran BLT BBM di tahun 2025 ini dan juga jadwalnya itu belum ditentukan jadi belum ada pengumuman resmi lagi dari pemerintah," dikutip dari video Arfan Saputra Channel yang diunggah pada Senin, 24 Februari 2025.
Baca Juga: Begini Cara Jadi Penerima Bansos 2025, Cukup Gerdaftar DTKS Terlebih Dahulu
Sebagai perbandingan, pada tahun 2024 lalu, bantuan yang diberikan sebesar Rp150.000 per bulan selama empat bulan dalam satu tahap pencairan.
Jika skema yang sama diterapkan tahun ini, maka KPM berpotensi menerima bantuan hingga Rp600.000 dalam satu kali pencairan.
Namun, informasi resmi mengenai jumlah pasti BLT BBM 2025 dan periode pencairannya masih menunggu keputusan lebih lanjut dari pemerintah.
Benarkah BLT BBM Cair Lewat KKS?
Beberapa sumber menyebutkan bahwa BLT BBM akan disalurkan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Namun, hingga saat ini, pemerintah belum memberikan keputusan resmi mengenai skema penyaluran BLT BBM 2025. Ada kemungkinan bahwa bantuan akan diberikan melalui:
- Rekening KKS,
- Kantor Pos Indonesia,
- Barcode digital.
Untuk memastikan cara pencairan, masyarakat disarankan untuk menunggu pengumuman resmi dari pemerintah.
Baca Juga: Bansos BLT BBM 2025 Segera Cair: Cek NIK KTP Kamu Sudah Terdaftar? Begini Cara Ceknya
Cara Cek Status Penerima BLT BBM 2025
Bagi masyarakat yang ingin mengetahui apakah mereka termasuk dalam daftar penerima BLT BBM, berikut langkah-langkahnya:
- Melalui Situs Resmi Kemensos
- Kunjungi cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan data diri (NIK, nama, dan wilayah)
- Klik "Cari Data"
- Hasil akan ditampilkan jika terdaftar sebagai penerima
- Melalui Aplikasi Cek Bansos
- Unduh aplikasi "Cek Bansos" dari Google Play Store
- Login dengan NIK
- Periksa status penerimaan bansos
Kriteria Penerima BLT BBM 2025
Sesuai dengan kebijakan bansos, BLT BBM diberikan kepada:
- Keluarga miskin atau rentan miskin
- Bukan ASN, TNI, atau Polri
- Terdaftar dalam basis data resmi pemerintah
- Memiliki penghasilan di bawah Rp3,5 juta per bulan
Namun, perlu dicatat bahwa kriteria resmi untuk BLT BBM 2025 masih menunggu pengumuman dari pemerintah.
Hingga saat ini, belum ada pengumuman resmi dari pemerintah mengenai pencairan BLT BBM 2025, masyarakat diimbau untuk terus memantau informasi resmi dari Kemensos agar tidak tertipu oleh hoaks.