POSKOTA.CO.ID - Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI memberikan pinjaman untuk mengembangkan usaha. Namun sebelum mengajukan pinjaman, pastikan Anda sesuai dengan syarat yang berlaku.
Ketika telah sesuai dengan syarat, maka Anda bisa langsung mengajukan pinjaman di KUR BRI 2025.
Misalnya Anda mau mengajukan pinjaman Rp50 juta, sehingga termasuk ke jenis KUR BRI Mikro.
Oleh karena itu, untuk syaratnya Anda bisa cek seperti yang tercantum berikut ini.
Baca Juga: Mudah! Begini Cara Pengajuan Pinjaman KUR BNI 2025 Secara Online dan Offline
Syarat Pengajuan Pinjaman di KUR BRI
Syarat pengajuan pinjaman ini dilansir dari kurbri.co.id, yuk simak persyaratannya berikut ini.
- Usia minimal 17 tahun atau 21 tahun (KUR Mikro)
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Kartu Keluarga (KK)
- Akta nikah (jika sudah menikah)
- NIB (Nomor Induk Berusaha) atau Surat Keterangan Usaha dari kelurahan/RT/RW
- NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) untuk pinjaman lebih dari Rp 50 juta
- Tidak sedang menerima kredit dari bank lain, kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, atau kartu kredit
- Memiliki usaha yang berjalan minimal 6 bulan.
Delapan syarat di atas harus dipenuhi bagi yang mau mengajukan pinjaman. Jangan sampai Anda telah menerima kredit dari bank lain.
Baca Juga: KUR BRI 2025: Ini Syaratnya Jika Ingin Ajukan Kredit Rp20 Juta Untuk Modal Kembangkan UMKM
Karena akan ketahuan kalau, Anda sedang melakukan kredit di bank lain.
Oleh karena itu, untuk mengajukan pinjaman pastikan Anda telah sesuai dengan syarat-syarat di atas.
Cara Mengajukan Pinjaman di KUR BRI
Setelah sesuai dengan syarat yang tercantum, Anda bisa mengajukan pinjaman melalui dua cara yakni offline atau online.
Cara offline: Silahkan datang langsung melalui Kantor cabang Bank BRI sesuai dengan domisili atau terdekat dengan tempat tinggal Anda supaya lebih memudahkan.
Cara online: untuk mengajukan via online, Anda bisa daftar melalui web resmi BRI.
Demikian cara untuk mengajukan pinjaman di BRI, ayo gunakan cara ini kalau Anda mau mengembangkan usaha Anda.
Ketika dana telah didapatkan, jangan sampai telat dalam mencicil angsuran sesuai dengan perjanjian.
Disclaimer: Syarat di atas merupakan syarat umum yang harus dipenuhi oleh peminjam. Adapun syarat lainnya sesuai kebijakan Bank BRI tempat pengajuan di kota/kabupaten masing-masing.