BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Polisi menangkap para pelaku begal terhadap emak-emak di Kampung Ciketing, Rawa Mulya, Mustikajaya, Kota Bekasi.
"Benar (para pelaku) sudah ditangkap," ucap Kasubdit Jatanras Polda Metro Jaya, AKBP Abdul Rahim saat dikonfirmasi Poskota.co.id, Minggu, 23 Februari 2025.
Adbul Rahim belum dapat memberikan keterangan detail terkait penangkapan para pelaku begal bersenjata tajam tersebut.
Penyidik Polda Metro Jaya masih melakukan pemeriksaan terhadap pelaku.
"Berkenan ke Kabid Humas (Polda Metro Jaya)," ucap dia.
Poskota.co.id masih mengonfirmasi terkait penangkapan komplotan begal tersebut kepada Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi melalui telepon.
Baca Juga: Viral, Komplotan Begal Bersajam Bawa Kabur Motor Seorang Ibu di Bekasi
Hingga saat ini, yang bersangkutan belum dapat merespons.
Insiden begal terjadi pada Senin, 17 Februari 2025 pukul 04.30 WIB. Korbannya seorang wanita berinisial A, 43 tahun.
Warga sekitar bernama Rozak, 50 tahun, mengatakan korban saat itu hendak menjemput bos di tempat kerjanya.
"Dia sendiri (bawa motor), ibu-ibu, datang ke arah sini, mau menjemput bos nya. Dia mungkin diikutin dari sana (Jatimulya) sama pelaku," kata Rozak di temui di lokasi.
Diduga korban tidak sadar telah diikuti oleh pelaku berjumlah lima orang dengan berboncengan dua sepeda motor.
Saat di lokasi di tempat yang sepi, laju motor yang dikendarai korban langsung diadang oleh para pelaku. Salah satu pelaku juga menakuti korban dengan senjata celurit.
Korban yang tampak ketakutan, kemudian melepas motornya. Situasi itu kemudian dimanfaatkan pelaku untuk membawa kabur kendaraannya.
"Korban enggak ada yang luka, motor korban Honda Beat (hilang)," ujarnya.