Lakukan hal ini untuk mengetahui nama penerima bansos PKH/ (Sumber: Pixabay)

EKONOMI

Bantuan Sosial PKH via PT Pos Indonesia Mulai Disalurkan, Begini Cara Cek Nama Penerimanya

Minggu 23 Feb 2025, 21:23 WIB

POSKOTA.CO.ID - Penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH) melalui PT Pos Indonesia kini telah mulai dilakukan di beberapa wilayah.

Penyaluran bansos reguler ini akan dilakukan untuk memastikan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima haknya.

Melansir informasi dari kanal YouTube Arka's Channel, di beberapa wilayah pencairan PKH melalui PT Pos sudah mulai dilakukan.

Sesuai dengan jadwal yang telah dibagikan, undangan barcode untuk penerima manfaat (KPM) PKH dan BPNT telah didistribusikan oleh pemerintah setempat.

Baca Juga: SELAMAT! Pemerintah Mulai Cairkan Saldo Dana Rp600.000 dari Bantuan Sosial BPNT 2025 Tahap 1 ke Rekening Bank, Cek Nama Anda Sekarang di Sini

Sehingga apabila di wilayah Anda belum ada pendistribusian undangan pencairan, Anda perlu menunggunya karena penyaluran di setiap daerah berbeda-beda.

Dari Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Genration (SIKS-NG) status penyaluran PKH menunjukkan periode Januari-Maret 2025.

Sehingga KPM bisa menerima pencairan dana bansos disesuaikan dengan jumlah komponen di dalam satu keluarga.

Baca Juga: Saldo Dana dari Pemerintah Cair Hingga Rp2.400.000 per Tahun Via Bantuan Sosial BPNT 2025, Cek Cara Lihat Status dan Jadwal Pencairannya di Sini

Cara Cek Nama Penerima Bansos PKH

Untuk cek nama penerima bansos, Anda bisa cek dengan melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos atau melalui website langsung

1. Cek Bansos dengan Aplikasi

2. Cek Bansos di Halaman Cek Bansos

Informasi mengenai status penerimaan bansos Anda akan muncul, mencakup jenis bantuan dan periode pencairannya.

Baca Juga: Bantuan Sosial Tak Kunjung Cair? Ini 5 Faktor yang Mungkin Jadi Penyebabnya

Jika ada KPM yang belum menerima undangan pencairan melalui PT Pos, baik dari pendamping atau pemerintah setempat, dapat mengecek statusnya melalui pendamping atau operator desa/kelurahan.

Demikian informasi terkait cara mudah untuk cek nama penerima bantuan sosial PKH yang cair via PT Pos Indonesia.

Tags:
cek nama penerima bansoscek bansos bansos pkhPenyaluran bansosPT Pos Indonesia

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor