POSKOTA.CO.ID - Tak perlu khawatir jika status pencairan bansos PKH dan/atau BPNT tahap 1 2025 masih periode November-Desember 2024 di cekbansos.kemensos.go.id. Ada solusinya di sini.
Terpantau sampai hari ini, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari kedua bantuan reguler tersebut menerima dananya lewat KKS bank himbara.
Meskipun pencairannya hampir merata, tapi ada beberapa KPM yang mengalami hal tidak menyenangkan. Salah satunya status pencairannya di situs cekbansos.kemensos.go.id masih berada di tahap sebelumnya.
Baca Juga: Cek Sekarang! Saldo Dana Bansos BPNT dan PKH Tahap 1 Sudah Cair di Beberapa Daerah
Maka dari itu, simak di sini apa saja solusi yang bisa dilakukan agar dana bansosnya segera cair ke rekening penerima.
Penjelasan Terkait PKH dan BPNT
Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah bansos reguler dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI untuk masyarakat miskin.
Tujuan dari adanya 2 bantuan tersebut adalah untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar para KPM, seperti pangan dari BPNT serta pendidikan dan kesehatan dari PKH.
Baca Juga: Cek Status Penerima Bansos PKH 2025, Segini Nominal Pencairannya!
Wujud dari bansos PKH dan BPNT adalah uang tunai yang nominalnya berbeda-beda. Kalau PKH tergantung dari komponennya, sementara dana BPNT sebesar Rp200.000 per bulan.
Untuk saat ini, syarat utama bisa menerima bantuan PKH dan/atau BPNT adalah harus terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Nanti akan menjadi Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) pada penyaluran bansos tahap 2.
DTSEN adalah gabungan dari DTKS, BKKBN, P3KE, dan berbagai data untuk calon penerima bansos dari lembaga pemerintah lainnya.
Pencairannya untuk sekarang ini bisa dilakukan di PT Pos Indonesia dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BSI (khusus Aceh), dan Bank Mandiri.
Solusi Status Pencairan PKH BPNT Tahap 1 2025 Belum Berubah
Dilansir dari kanal YouTube akun Facebook seorang pendamping sosial, Jihan Nabila, dirinya menemukan beberapa KPM yang belum menerima bantuan dari pemerintah
Rata-rata statusnya masih di periode November-Desember 2024 untuk bansos BPNT dan PKH-nya. Hal ini berdasarkan pengecekannya di situs cekbansos.kemensos.go.id.
Sebelum mengetahui solusinya, perlu diketahui bahwa hal ini wajar terjadi. Karena pencairan kedua bantuan reguler tersebut dilakukan secara bertahap jadi bukan dilakukan secara serentak.
"Nantinya secara perlahan status tersebut berubah namun dengan catatan, KPM keterangannya masih 'Ya' di proses bank himbara atau PT Pos," ujarnya.
Baca Juga: Update Pencairan Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 Tahun 2025, Cek Jadwal dan Persyaratannya
Solusi yang bisa dilakukan adalah cukup melakukan cek saldo secara berkala setiap 3 hari sekali. Hal ini berlaku bagi pemegang kartu Merah Putih saja.
Sementara untuk KPM yang menggunakan metode kantor pos, hanya menunggu surat undangan pencairannya saja. Selain itu, KPM juga harus sabar dalam menunggu termin atau gelombang pencairan.
Itulah dia informasi terkait solusi status pencairan PKH BPNT tahap 1 2025 belum berubah di cekbansos.kemensos.go.id. Semoga membantu dan bermanfaat.