POSKOTA.CO.ID - Kabar baik bagi para pemudik, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Bio Farma turut mengadakan program mudik gratis Lebaran 2025.
Bagi kamu yang ingin ikut serta mudik gratis Lebaran 2025 ini, penting untuk segera mengecek kuota yang tersedia dan mengakses link pendaftaran resminya sebelum kehabisan.
Melansir dari akun Instagram resmi @biofarmaid, pendaftaran mudik gratis ini dibuka mulai 24 Februari hingga 7 Maret 2025.
Namun, pendaftaran bisa ditutup lebih cepat jika kuota telah terpenuhi. Oleh karena itu, masyarakat yang ingin mengikuti program ini disarankan segera mendaftar sebelum kuota habis.
Adapun informasi lengkap mengenai mudik gratis Lebaran 2025 dari BUMN bio farma yang bisa Anda simak lebih lanjut berikut ini.
Baca Juga: Asyik! Bisa Mudik Gratis Lebaran 2024 Lewat Program Ini, Berikut Link Pendaftarannya
Kuota dan Fasilitas Mudik Gratis
Dalam program mudik gratis ini, Bio Farma menyediakan 10 unit bus yang akan mengangkut 450 pemudik dari Bandung, Jawa Barat, ke berbagai kota tujuan di Pulau Jawa.
Program ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan keselamatan bagi para pemudik yang ingin pulang kampung dengan fasilitas yang layak. Adapun keberangkatan mudik gratis ini akan dilakukan pada.
- Tanggal: 27 Maret 2025
- Lokasi keberangkatan: Kantor PT Bio Farma, Bandung, Jawa Barat
Syarat dan Ketentuan Pendaftaran
Bagi masyarakat yang ingin mengikuti program mudik gratis ini, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi, yakni sebagai berikut.
Identitas dan Dokumen
- Kartu Keluarga (KK)
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Identitas Anak (bisa dari aplikasi Identitas Kependudukan Digital/softcopy)
Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM)
- SKTM bisa diperoleh dari aplikasi Sipraja atau dibuat secara manual.
- SKTM harus diterbitkan oleh Kecamatan atau Kelurahan sesuai domisili pemudik.
- Jika semua anggota keluarga ikut mudik, cukup menggunakan 1 SKTM.
- Jika hanya sebagian anggota keluarga yang ikut, nama peserta harus dicantumkan dalam SKTM.
Rute Perjalanan Mudik
Bio Farma menyediakan dua rute perjalanan mudik yang dapat dipilih oleh peserta, yaitu Rute Selatan dan Rute Utara di Pulau Jawa.
1. Rute Selatan - Pulau Jawa
- Bandung (Rute awal keberangkatan) - Majenang - Wangon - Jatilawang - Cilacap (Pertigaan Sampang) - Sumpiuh - Gombong - Kebumen - Kutoarjo - Purworejo - Wates - Kulon Progo - Terminal Giwangan Yogyakarta (Rute Akhir).
2. Rute Utara - Pulau Jawa
- Bandung (Rute awal keberangkatan) - Exit Tol Brebes Barat (Brebes) - Exit Tol Adiwerna (Tegal) - Exit Tol Bojong (Pekalongan) - Exit Tol Kandeman (Batang) - Exit Tol Kaliwungu (Kendal) - Exit Tol Krapyak 1 (Semarang) - Exit Tol Salatiga (Salatiga) - Exit Tol Colomadu (Boyolali) - Exit Tol Ngeplak (Solo) - Terminal Giri Adipura Wonogiri (Rute Akhir).
Tahapan Pendaftaran dan Keberangkatan
Berikut adalah beberapa tahapan penting dalam program mudik gratis Lebaran dari BUMN Bio Farma 2025 yang perlu disimak dengan seksama.
- 24 Februari - 7 Maret 2025: Pendaftaran online dibuka (akan ditutup lebih cepat jika kuota penuh).
- 10 - 14 Maret 2025: Proses verifikasi data pemudik yang sudah mendaftar.
- 17 - 21 Maret 2025: Registrasi ulang via online untuk memastikan keikutsertaan pemudik.
- 22 - 25 Maret 2025: Distribusi e-ticket melalui WhatsApp kepada peserta yang lolos verifikasi.
- 27 Maret 2025: Keberangkatan dari Kantor PT Bio Farma, Bandung.
Link Pendaftaran Resmi
Pendaftaran mudik gratis 2025 ini dilakukan secara online melalui laman https://bit.ly/MudikAmanBiofarma25.
Pastikan semua dokumen sudah lengkap agar proses pendaftaran mudik gratis 2025 dari BUMN Bio Farma berjalan lancar. Jangan sampai ketinggalan karena, kuota terbatas.