Infrastruktur pertanian menjadi perhatian khusus Dedi untuk memastikan kesejahteraan petani dan ketahanan pangan. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kelestarian gunung dan sumber mata air.
Ia menyoroti perlunya penataan tata ruang agar tidak terjadi kerusakan ekosistem akibat eksploitasi berlebihan dan penambangan liar.
"Tata ruang harus dibenahi agar tidak terjadi kehancuran ekosistem akibat keserakahan manusia melakukan kerusakan lingkungan dan berbagai eksploitasi penambangan liar dan sejenisnya," katanya.
Untuk sektor industri, Dedi menyatakan perlunya melindungi industri dari intimidasi premanisme serta memastikan kepatuhan pajak dan pengelolaan limbah yang bertanggung jawab.
"Industri juga harus taat untuk bayar pajak dan taat untuk tidak merusak lingkungan dengan menata limbahnya dengan baik. Ini adalah bagian kecil tugas yang harus kita bangun secara bersama dan itu tidak mungkin hanya diwujudkan oleh seorang diri harus semua warga punya kesadaran untuk membangun lingkungan," katanya
Dedi mengajak seluruh warga Jawa Barat untuk berpartisipasi aktif dalam membangun Jabar yang lebih baik. Ia menegaskan bahwa perubahan tidak bisa dilakukan sendirian, melainkan harus didukung oleh kesadaran kolektif masyarakat.