Mau Punya Modal Usaha? Simak Tabel Angsuran KUR Mandiri 2025 beserta Syarat Pengajuannya

Rabu 19 Feb 2025, 09:00 WIB
Cek pinjaman KUR Bank Mandiri plafon Rp10-Rp30 juta. (Sumber: mandiri.co.id)

Cek pinjaman KUR Bank Mandiri plafon Rp10-Rp30 juta. (Sumber: mandiri.co.id)

POSKOTA.CO.ID - Simak tabel Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri 2025 berikut ini sebagai gambaran untuk pengajuan pinjaman.

Seperti diketahui, saat ini pinjaman KUR cukup popular di kalangan masyarakat, khususnya mereka yang ingin mengembangkan usaha.

KUR merupakan sebuah program dari pemerintah yang memberikan pinjaman untuk membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Bank Mandiri menjadi satu di antara lembaga perbankan yang menawarkan kredit tersebut dengan bunga yang cukup rendah yakni mulai 6 persen per tahun atau 0,5 persen per bulan.

Baca Juga: KUR BSI 2025 Bebas Riba! Dana Cair hingga Rp500 Juta, Cek Cara Ajukan Pinjaman Melalui Salam Digital

Sebagai informasi, Bank Mandiri menyediakan beberapa jenis KUR antara lain KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Mikro, KUR Penempatan Pekerja Migran Indonesia (d.h KUR TKI), dan KUR Khusus.

Berikut rincian jenis KUR Mandiri 2025.

  • KUR Super Mikro: Limit kredit maksimal Rp10 juta, tanpa jaminan
  • KUR Mikro: Limit kredit Rp10-50 juta
  • KUR Kecil: Limit kredit Rp50-500 juta

Tabel Angsuran KUR Mandiri 2025 Plafon Rp10-30 juta

Plafon Rp10 juta

  • 12 Bulan: Rp860.664
  • 24 Bulan: Rp443.206
  • 36 Bulan: Rp304.219

Plafon Rp15 juta

  • 12 Bulan: Rp1.290.996
  • 24 Bulan: Rp664.809
  • 36 Bulan: Rp456.329

Baca Juga: KUR BRI 2025 Sudah Dibuka? Ini Syarat, Aturan, dan Cara Pengajuannya!

Plafon Rp25 juta

  • 12 Bulan: Rp2.151.661
  • 24 Bulan: Rp1.108.015
  • 36 Bulan: Rp760.548

Plafon Rp30 juta

  • 12 Bulan: Rp2.581.993
  • 24 Bulan: Rp1.329.618
  • 36 Bulan: Rp912.658

Syarat Pengajuan KUR Mandiri

Berikut beberapa syarat untuk mengajukan pinjaman KUR Mandiri 2025 bagi Anda yang membutuhkan modal usaha.

  • Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah
  • Usia penempatan TKI dimungkinkan minimal 18 tahun (harus menyerahkan surat pernyataan calon debitur dan surat izin dari orang tua/wali)
  • Usaha sudah berjalan minimal enam bulan
  • Tidak memiliki kredit di bank lain, kecuali KPR, KKB, atau kartu kredit

Syarat dokumen:

  • KTP, KK, surat nikah atau cerai
  • Pas foto terbaru calon debitur dan pasangan (bagi yang sudah menikah)
  • Surat izin usaha atau surat keterangan usaha lainnya
  • NPWP (apabila limit pinjaman di atas Rp50 juta)

Untuk pengajuan KUR Mandiri 2025, Anda bisa datang secara langsung ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat dengan membawa dokumen persyaratan.

Berita Terkait
News Update