POSKOTA.CO.ID - Masyarakat terutama pada pelaku usaha kecil, mikro, dan menengah (UMKM) sudah menanti kapan pengumuman program Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2025 dibuka.
Terutama Bank BRI, hingga saat ini masih menjadi bank penyalur KUR kepada para nasabah terutama pelaku UMKM.
KUR menjadi program yang sangat populer dikalangan UMKM, sebab menawarkan pinjaman dengan bunga rendah. Bunga untuk Bank BRI sendiri yakni 6 persen pertahun atau 0,5 persen perbulan.
Baca Juga: Begini Keunggulan dan Tips Mengelola KUR BRI 2025 dengan Benar!
Persyaratan pengajuan pinjaman lebih mudah jika dibandingkan dengan pinjaman komersil lainnya.
KUR menjadi program pinjaman yang didukung penuh dari pemerintah. Hal ini menjadi solusi ideal bagi para pengusaha hingga pelaku UMKM, yang ingin mengembangkan usahanya.
Sayangnya, hingga saat ini belum ada informasi pengumuman resmi mengenai pembukaan KUR BRI 2025.
Apabila merujuk pada pola tahun-tahun sebelumnya, program ini biasanya mulai dibuka pada triwulan pertama, yakni antara Januari hingga Maret.
Maka dari itu, bagi para pelaku usaha disarankan untuk segera mempersiapkan dokumen serta persyaratan yang harus dipenuhi untuk mengajukan KUR.
Terdapat tiga jenis KUR BRI yang berlaku pada tahun 2025, di antaranya:
KUR Mikro Bank BRI: Kredit modal kerja atau investasi dengan plafon pinjaman hingga Rp50 juta setiap debitur.
KUR Kecil Bank BRI: Kredit modal kerja atau investasi kepada debitur yang telah memiliki usaha produktif, dengan plafon mulai dari Rp50 juta hingga Rp500 juta setiap debitur.
KUR TKI Bank BRI: Kredit permodalan untuk membiayai keberangkatan calon TKI ke negara penempatan, dengan plafon pinjaman hingga Rp25 juta setiap debitur
Sebelum melihat cara daftar dan mengajukan pinjaman di BRI KUR 2025, simak persyaratannya terlebih dahulu, sesuai dengan jenis pinjamannya.
Baca Juga: KUR BRI Tidak Cair? Ini Penyebab dan Langkah yang Harus Dilakukan!
KUR Mikro Bank BRI
KUR Mikro Bank BRI memiliki maksimum pinjaman sebesar Rp50 juta per debitur. Suku bunga 6% efektif per tahun, serta bebas biaya administrasi dan provisi.
Ada dua jenis Pinjaman :
- Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 3 (tiga) tahun
- Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun
Berikut persyaratannya:
- Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak.
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
- Persyaratan administrasi : Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha
KUR TKI BANK BRI
KUR TKI Bank BRI dengan maksimum Pinjaman Rp25 juta atau berdasarkan ketentuan yang ditetapkan pemerintah. Suku bunga 6% efektif per tahun dan bebas biaya administrasi dan provisi.
Maksimum masa pinjaman 3 (tiga) tahun atau berdasarkan pada kontrak kerja. Untuk penempatan berada di wilayah Singapura, Hong Kong, Taiwan, Brunei, Jepang, Korea Selatan, dan Malaysia.
Pinjaman ini diperuntukkan bagi individu (perorangan) calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.
Persyaratan administrasi:
- Identitas berupa KTP
- Kartu Keluarga
- Perjanjian kerja dengan pengguna jasa
- Perjanjian penempatan
- Memiliki paspor dan visa
- Persyaratan lainnya sesuai ketentuan
KUR Kecil Bank BRI
KUR Kecil Bank BRI dengan pinjaman Rp50 – Rp500 juta. Suku bunga 6% efektif per tahun, serta agunan sesuai dengan peraturan bank.
Jenis Pinjaman
- Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 4 (empat) tahun
- Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun.
Baca Juga: Tabel KUR Mandiri 2025 Plafon Rp100 Juta, Berikut Angsurannya
Cara Pengajuan KUR BRI
Pengajuan KUR BRI secara Online
Di era modern ini, BRI mempermudah pengajuan KUR dengan menyediakan platform online.
Berikut langkah-langkah pengajuan KUR BRI secara online:
- Kunjungi situs resmi KUR BRI melalui laman kur.bri.co.id.
- Buat akun dengan menggunakan email dan kata sandi, lalu lakukan verifikasi.
- Isi formulir pengajuan dengan data diri dan informasi usaha secara lengkap dan benar.
- Unggah dokumen yang diperlukan, seperti KTP, KK, dan surat izin usaha.
- Klik "Submit" untuk mengajukan permohonan.
Setelah pengajuan, nantinya akan ada notifikasi status aplikasi. Jika disetujui, segera kunjungi kantor BRI untuk verifikasi dan menandatangani dokumen.
Cara Daftar KUR BRI 2025 Secara Offline
Adapun daftar cara mengajukan pinjaman KUR BRI 2025 secara offline atau datang langsung ke Bank BRI terdekat. Berikut langkah-langkahnya:
- Kunjungi kantor cabang BRI terdekat.
- Sampaikan maksud untuk pengajuan pinjaman KUR BRI kepada petugas bank.
- Isi formulir yang disediakan oleh petugas.
- Serahkan dokumen yang diperlukan untuk proses verifikasi.
Melalui proses offline memungkinkan interaksi langsung dengan petugas bank, sehingga Anda dapat memperoleh informasi lebih detail mengenai program KUR BRI.
Baca Juga: Program KUR 2025 Ditargetkan Mencapai Rp300 Triliun, Simak Informasi Lengkap Berikut ini
Berikut persyaratan untuk mengajukan KUR BRI 2025:
- Memiliki usaha yang sudah berjalan selama minimal 6 bulan.
- Memiliki surat ijin usaha legal
- Tidak sedang menerima kredit produktif dari perbankan.
- Untuk kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit, diperbolehkan.
- Menyiapkan dokumen pelengkap seperti KTP, Kartu Keluarga (KK).
Demikian jadwal pembukaan KUR BRI 2025, lengkap dengan syarat dan cara ajukan pinjaman secara online dan offline .