Data menunjukkan bahwa Bank Mandiri menjadi yang pertama mencairkan dana, disusul oleh Bank BNI, BRI, dan BSI yang mulai melakukan penyaluran di sore harinya.
Pencairan dana ini dilakukan secara bertahap, sehingga bagi penerima yang belum mendapatkan saldo, diharapkan bersabar dan terus memantau rekeningnya.
Saldo dapat dicek melalui Mobile Banking BNI, BRImo, Livin’ by Mandiri, atau aplikasi mobile banking lainnya.
Selain itu, penyaluran bansos juga sudah merata di beberapa wilayah Indonesia, termasuk Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Lampung, Sulawesi, Maluku, serta DKI Jakarta, Banten, dan Bekasi.
Selain bansos PKH, Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM juga akan segera dicairkan.
Namun, hingga saat ini, pemerintah masih menunggu pengumuman resmi terkait nominal bantuan dan jadwal pencairan. Besar kemungkinan, BLT BBM akan diberikan menjelang bulan Ramadhan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok.
Masyarakat yang merasa berhak menerima bansos dapat mengecek status penerimaannya melalui aplikasi resmi yang disediakan pemerintah, seperti Cek Bansos Kemensos atau mobile banking bank terkait.
Jika Anda telah menerima bansos, pastikan untuk memanfaatkannya dengan bijak. Gunakan dana tersebut untuk kebutuhan penting, seperti membeli sembako atau keperluan rumah tangga lainnya.
Nominal Bansos PKH
Bantuan PKH diberikan sesuai kategori dan kebutuhan keluarga. Berikut adalah detailnya:
- Ibu Hamil atau Menyusui: Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
- Balita (0-6 Tahun): Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
- Siswa SD: Rp225.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun.
- Siswa SMP: Rp375.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun.
- Siswa SMA: Rp500.000 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun.
- Lansia di atas 70 Tahun dan Penyandang Disabilitas Berat: Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun.
Cara Cek Nama Penerima Bansos PKH 2025
Penerima manfaat dapat mengecek status pencairan bansos melalui situs dan aplikasi resmi yang disediakan oleh Kementerian Sosial. Berikut panduan lengkapnya:
- Buka browser Anda dan akses laman cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih wilayah sesuai alamat Anda (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa/kelurahan).
- Masukkan nama lengkap sesuai E-KTP.
- Isi kode CAPTCHA untuk verifikasi.
- Klik tombol Cari Data untuk melihat hasil pencarian.