Syarat dan Dokumen Penting Pengajuan KUR BRI 2025: Plafon Pinjaman hingga Rp500 Juta Tenor 12-60 Bulan dengan Suku Bunga Rendah

Jumat 14 Feb 2025, 14:00 WIB
Simulai angsuran KUR BRI 2025, plafon pinjaman hingga 500 juta dengan suku bunga rendah, simak selengkapnya. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

Simulai angsuran KUR BRI 2025, plafon pinjaman hingga 500 juta dengan suku bunga rendah, simak selengkapnya. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

POSKOTA.CO.ID - Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali menghadirkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI 2025 yang ditujukan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

KUR BRI 2025 dirancang khusus untuk membantu pelaku UMKM yang kesulitan mendapatkan pinjaman dari bank komersial akibat bunga tinggi dan persyaratan yang rumit.

Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, program ini diharapkan dapat menjadi solusi tepat bagi pengusaha yang ingin mengembangkan bisnis tanpa terbebani cicilan besar.

Melalui KUR BRI 2025, Pinjaman ini menawarkan suku bunga hanya 6 persen per tahun atau 0,5 persen per bulan, dengan jangka waktu angsuran mulai dari 12 hingga 60 bulan.

Baca Juga: UMKM Wajib Tahu! Perbedaan KUR Mikro dan KUR Kecil BRI 2025, Ini Syarat, Dokumen dan Ketentuannya

Program ini khusus ditujukan bagi nasabah yang belum pernah mendapatkan pinjaman dari bank sebelumnya.

Jenis-Jenis KUR BRI 2025

Terdapat tiga jenis KUR BRI 2025 yang dapat dipilih sesuai kebutuhan usaha, yaitu:

  1. KUR Mikro
  2. KUR Kecil
  3. KUR Tenaga Kerja Indonesia (TKI)

Setiap jenis KUR ini memiliki plafon pinjaman hingga Rp500 juta, dengan skema angsuran yang telah disesuaikan untuk memudahkan nasabah. Berikut adalah tabel angsuran KUR BRI 2025:

Tabel Angsuran KUR BRI 2025

KUR BRI 2025 menawarkan suku bunga sebesar 6 persen per tahun atau 0,5 persen per bulan. Di mana, angsuran KUR BRI 2025 juga mulai dari 12-60 bulan.

Berikut tabel angsuran KUR BRI 2025 dengan limit hingga Rp500 juta:

Pinjaman Rp10 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp863.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp448.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp309.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp240.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp195.000 per bulan

Pinjaman Rp25 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp2.158.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp1.121.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp773.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp600.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp487.500 per bulan

Pinjaman Rp50 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp4.317.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp2.242.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp1.547.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp1.200.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp975.000 per bulan

Pinjaman Rp100 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp8.633.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp4.483.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp3.093.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp2.400.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp1.950.000 per bulan

Pinjaman Rp200 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp17.267.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp8.967.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp6.187.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp4.800.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp3.900.000 per bulan

Pinjaman Rp300 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp25.900.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp13.450.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp9.280.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp7.200.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp5.850.000 per bulan

Pinjaman Rp400 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp34.533.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp17.933.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp12.373.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp9.600.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp7.800.000 per bulan

Pinjaman Rp500 Juta

  • Tenor 12 bulan: Rp43.167.000 per bulan
  • Tenor 24 bulan: Rp22.417.000 per bulan
  • Tenor 36 bulan: Rp15.467.000 per bulan
  • Tenor 48 bulan: Rp12.000.000 per bulan
  • Tenor 60 bulan: Rp9.750.000 per bulan

Sementara itu, pelaku UMKM yang ingin mengajukan pinjaman untuk modal usaha perlu mengetahui syarat dan dokumen penting yang harus dilengkapi, di antaranya:

Baca Juga: BSI Syariah Hadirkan Program KUR Super Mikro, Mikro dan Kecil di Tahun 2025 dengan Plafon Pinjaman hingga Rp500 Juta, Simak Syarat dan Cara Pengajuannya

Syarat dan Dokumen Pengajuan KUR BRI 2025

Pelaku UMKM yang berminat mengajukan KUR BRI 2025 perlu memenuhi beberapa persyaratan dan melengkapi dokumen berikut:

  • Berusia minimal 17 tahun (untuk KUR Mikro) atau 21 tahun (untuk jenis KUR lainnya).
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk pinjaman di atas Rp50 juta.
  • Akta nikah (bagi yang sudah menikah).
  • Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha dari kelurahan/RT/RW.
  • Usaha yang telah berjalan minimal 6 bulan.
  • Tidak sedang menerima kredit dari bank lain, kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, atau kartu kredit.

Baca Juga: Penuhi Persyaratan Berikut ini agar Pengajuan Pinjaman KUR Anda Disetujui, Simak Informasi Lengkapnya di Sini

Cara Mengajukan KUR BRI 2025

Pengajuan KUR BRI 2025 dapat dilakukan melalui dua cara, yaitu secara langsung ke kantor cabang BRI atau secara online. Berikut langkah-langkah pengajuan online:

  • Buka laman resmi https://kur.bri.co.id.
  • Login menggunakan alamat email dan kata sandi yang terdaftar.
  • Klik "Ajukan Pinjaman KUR".
  • Baca syarat dan ketentuan, lalu klik "Saya adalah nasabah BRI" serta "Setuju dan Ajukan Pinjaman".
  • Klik "I'm not a Robot" dan isi data diri serta data usaha secara lengkap.
  • Unggah dokumen yang diperlukan, seperti KTP, surat keterangan usaha, pas foto, dan foto usaha.
  • Klik "Selanjutnya" dan "Hitung Angsuran" untuk melihat estimasi angsuran.
  • Klik "Ajukan Pinjaman" dan tunggu informasi persetujuan.
  • Jika disetujui, nasabah akan menjalani survei fisik oleh petugas BRI.
  • Proses pencairan pinjaman dilakukan di kantor BRI terdekat.

Kehadiran KUR BRI 2025 diharapkan dapat menjadi solusi bagi pelaku UMKM dalam mengakses modal usaha dengan bunga ringan.

Program ini tidak hanya membantu pengembangan usaha, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui sektor UMKM yang lebih kuat dan berdaya saing.

Bagi pelaku UMKM yang membutuhkan informasi lebih lanjut, dapat mengunjungi kantor cabang BRI terdekat atau mengakses situs resmi BRI di https://kur.bri.co.id.

Berita Terkait

News Update