Saldo dana bansos BPNT Rp600.000 cair ke bank Mandiri (Sumber: Facebook/Jihan Nabila Edited Insan Sujadi)

EKONOMI

Selamat KPM Pemilik NIK e-KTP yang Terdaftar Berhasil Mendapatkan Saldo Dana Rp600.000 dari Bansos BPNT yang Cair ke KKS Bank Mandiri, Cek Selengkapnya di Sini!

Jumat 14 Feb 2025, 06:43 WIB

POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini, informasi seputar penyaluran bantuan sosial (bansos) seperti BPNT dan PKH ramai diperbincangkan.

BPNT (Bantuan Pangan Non-Tunai) adalah program bantuan dari pemerintah Indonesia untuk membantu masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka.

Dalam program ini, penerima bantuan tidak diberikan uang tunai, tetapi mendapatkan saldo di kartu khusus yang bisa digunakan untuk membeli bahan makanan di e-warong (Elektronik Warung Gotong Royong) yang telah bekerja sama dengan pemerintah.

Tujuan BPNT adalah memastikan keluarga penerima manfaat (KPM) mendapatkan makanan bergizi, seperti beras dan telur, tanpa harus mengkhawatirkan uang tunai. Setiap bulannya, saldo bantuan akan otomatis masuk ke kartu penerima dan bisa digunakan untuk belanja bahan pangan sesuai ketentuan.

Baca Juga: SELAMAT Saldo Dana Rp600.000 Bansos PKH Tahap 1 Menyusul Cair Hari Ini 13 Februari 2025 ke Rekening Pemilik NIK eKTP Ini, Cek Daftar Bank Penyalurnya

Dengan sistem ini, bantuan lebih tepat sasaran karena hanya bisa digunakan untuk kebutuhan pokok, bukan untuk hal lain.

Selain membantu masyarakat yang membutuhkan, program BPNT juga mendukung perekonomian lokal, karena bahan pangan yang dibeli biasanya berasal dari pedagang atau petani setempat.

Program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mengurangi angka kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Dilansir dari video reels instagram jihanabila369 pada Jumat, 14 Februari 2025. Menurut informasi terbaru yang diunggah tadi pagi sekitar pukul 04.00-04.30 WIB, spesialisasi penyaluran bansos memang sering dilakukan di pagi hari.

Bagi penerima Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank Mandiri, bantuan BPNT sudah mulai terisi meski belum merata penyebarannya.

Baca Juga: NIK e-KTP Tertera Nama Anda Telah Jadi Penerima Dana Bansos Rp725.000 dari Subsidi PKH, Saldo Tahap 1 2025 Cair via Rekening Mandiri!

Saldo Dana Rp600.000 dari Bansos BPNT yang Cair ke KKS Bank Mandiri

“Kalau penerima KKS Bank Mandiri, bisa cek langsung melalui aplikasi Live-In by Mandiri. Kalau jauh dari ATM, nggak usah buru-buru, bisa dicek pagi-pagi saja,” jelas jihan di video reels instagramnya.

Ia juga menegaskan bahwa penyaluran BPNT tidak seperti PKH yang terminnya lebih panjang. “Kalau hari ini belum masuk, bisa dicoba lagi besok atau maksimal 7 hari ke depan. Biasanya dalam kurun waktu itu sudah tersalur semua,” tambahnya.

Sementara itu, penyaluran untuk penerima bansos di bank lain masih tertunda. Bank BRI dan BNI belum mulai menyalurkan PKH dan BPNT, sedangkan Bank BSI (Bank Syariah Indonesia) sudah mulai mengirimkan PKH, tapi BPNT-nya masih proses.

“Harapannya, dalam waktu dekat ada kejelasan soal penyaluran untuk bank-bank yang belum cair,” ucapnya.

Bagi masyarakat yang belum menerima bansos, disarankan untuk tetap memantau aplikasi atau menghubungi pihak bank terkait.

“Jangan khawatir, penyaluran bertahap. Pagi hari tetap jadi waktu utama untuk cek saldo,” pungkasnya.

Nah, buat yang belum dapat, sabar ya! Cek rutin tiap pagi dan pantau info terbaru.

DISCLAIMER: NIK dan e-KTP dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah, saldo dana pada artikel ini memiliki arti dari uang tunai bukan aplikasi atau dompet elektronik.

Demikian informasi mengenai NIK e-KTP yang terdaftar berhasil mendapatkan saldo dana Rp600.000 dari bansos BPNT yang cair ke KKS bank mandiri, semoga bermanfaat.

Tags:
Saldo Dana NIK e-KTP KPM bansos pemerintahBank MandiriKKS Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)BPNT MurniBansos BPNT Dana Bansos

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor