Selain itu, biasanya PNS di daerah dihargai dengan insentif lebih tinggi. Kendati demikian, stategi memilih formasi bisa menjadi andalan.
Berikut ini cara memilih formasi agar peluang lolos lebih besar, antara lain:
Semisal formasi dengan jurusan spesifik tersedia kuota 20 orang, sementara formasi dengan semua jurusan tersedia dengan kuota yang sama.
Baca Juga: Seleksi dan Dokumen Persiapan Pendaftaran CPNS 2025, Pahami Tahapannya!
Di sisi lain ada juga formasi dengan jurusan spesifik yang membuka kuota hanya 3 orang.
Dari pilihan tersebut, cobalah untuk memilih formasi dengan jurusan spesifik. Meski formasi dari semua jurusan tampak menarik, namun perlu diketahui persaingannya sangat amat tinggi.
Sedangkan formasi untuk jurusan spesifik, persaingannya tidak begitu tinggi. Dengan begitu, peluang untuk lolos jadi semakin besar.
Selain menentukan formasi dengan jurusan, peserta juga dapat memilih wilayah-wilayah yang berpelung tinggi seperti di wilayah Indonesia timur, karena persaingannya mungkin tidak terlalu tinggi seperti yang ada di Pulau Jawa atau Sumatera.
Hingga saat ini, pemerintah belum mengumumkan proses rekrutmen CPNS 2025. Diprediksi pendaftaran CPNS 2025 akan dibuka pada Juli - Agustus 2025.