POSKOTA.CO.ID - Fenomena alam yang langka terkadang sangat menakjubkan untuk dilihat, seperti halnya di Februari ini ada Purnama Bulan Salju.
Purnama bulan Salju pada umumnya dapat terlihat di berbagai daerah di belahan dunia yang tidak tertutup awan padat.
Sehingga Anda yang mau melihat fenomena menakjubkan tersebut bisa langsung melihat fenomena bulan salju, yang bisa dilihat dengan mata telanjang sekalipun.
Baca Juga: Waspada Fenomena Pinjol yang Transfer Uang Secara Acak, Taktik Baru Predator Finansial
Dilansir dari instagram @kemendikdasmen, fenomena purnama bulan salju ini terjadi karena bulan tepat berada di sisi bumi yang berlawanan dari matahari. Sehingga fenomena tersebut bisa terjadi dan terlihat dari belahan dunia manapun.
Saat fenomena ini tejadi, bulan akan berada di langit timur laut, yang berdekatan dengan bintang terang bernama Regulus.
Lantas kapan terjadinya fenomena langka ini? Anda harus siap-siap melihatnya di hari Rabu, 12 Februari 2025.
Baca Juga: Fenomena Supermoon, BPBD Lebak Imbau Warga Waspadai Banjir Rob
Adapun waktu yang tepat atau terbaik untuk melihat fenomena unik ini adalah setelah matahari terbenam. Namun perkiraan akan terjadinya fenomena ini akan berlangsung mulai 20:53 WIB.
Sehingga Anda yang mau menyaksikan fenomena yang langka ini, bisa melihatnya di jam tersebut. Jangan lupa bahwa fenomena ini hanya terjadi di tanggal 12 Februari 2025.
Sehingga Anda jangan sampai lupa dan tidak sampai melihat fenomena alam yang sangat indah ini.