Lena menjelaskan segalanya soal inseminasi. Semua orang terkejut mendengar hal itu.
Namun, Wirda malah meminta Arka segera menikahi Lena karena Ayuna adalah anaknya.
Alika sakit hati. Arka pun memeluk Alika. Tiba-tiba, Titan datang membawa Lena.
Arka pun mengejar mereka karena urusannya dengan Lena belum selesai.
Di jalan, Lena sengaja membuat ia dan Titan celaka. Titan pun pingsan dan Lena kabur.
Sementara Arka diserang orang tak dikenal. Bahkan, foto Arka di rumah pecah membuat Alika overthinking.
Lalu, Titan diselamatkan oleh Mario. Titan pun dengan senang memberitahu Mario soal Ayuna.
Ternyata, Ayuna memanglah anak Titan. Titan dulu juga melakukan proses inseminasi di Korea.
Titan dapat izin karena ia akan menjadi suami Lena waktu itu. Titan melakukan ini agar Lena habis dengan permainan dia sendiri.
Pada episode mendatang, rencana Titan masih belum selesai. Titan bilang ia akan melakukan sesuatu ke Lena, Arka, dan yang lain.
Saksikan kelanjutan sinetron Ikrar Cinta Suci hari ini pukul 19.55 WIB di SCTV.