POSKOTA.CO.ID – Nisfu Syaban menjadi salah satu tanggal penting dalam kalender Hijriah, bahkan tanggal ini dianggap istimewa karena waktu penuh dengan Rahmat dan pengampunan.
Nisfu Syaban adalah kata majemuk yang diambil dari bahasa Arab, yakni Nisfu dan Syaban. Nisfu berasal dari kata nashafa, yanshifu, nashfan yang artinya mencapai tengah-tengah atau setengah.
Sementara Syaban merujuk pada bulan Syaban. Karena itu, Nisfu Syaban merujuk pada pertengahan bulan Syaban yang jatuh pada tanggal 15 bulan Syaban.
Baca Juga: Program Cek Kesehatan Gratis Sudah Berlaku, Apa Saja yang Diperiksa? Simak di Sini!
Di tanggal ini, banyak yang memanfaatkannya untuk memperbanyak ibadah seperti berdoa, berpuasa, hingga sholat malam.
Lantas kapan Nisfu Syaban 2025?
Nisfu Syaban 2025 menurut Nahdlatul Ulama (NU), tanggal 15 Syaban 1446 H jatuh pada hari Jumat (31/01/2025). Dengan demikian, Muhammadiyah menetapkan Nisfu Syaban 2025 pada Jumat (14/02/2025).
Diketahui, Nisfu Syaban diperingati tanggal 15 Syaban bertepatan puncak bulan purnama atau diperingati 15 hari menjelang Ramadhan tiba.
Maka, malam Nisfu Syaban dimulai sejak masuk waktu Magrib pada Kamis (13/02/2025). Dalam rentang waktu antara tanggal 13-14 Februari, umat muslim bisa melaksanakan amalan ibadah yang dianjurkan.
Baca Juga: Angga Yunanda Resmi Nikahi Shenina Cinnamon, Unggah Foto dengan Caption Forever and Always
Amalan Terbaik di Nisfu Syaban
Malam Nisfu Syaban menjadi peluang besar untuk meraih pahala berlipat hingga momen pengampunan dosa. Untuk meraih keutamaan Nisfu Syaban, terdapat amalan-amalan yang bisa dikerjakan.
Waktu terbaik malam Nisfu Syaban untuk melaksanakan ibadah sejak usai salat isya hingga sebelum waktu salat subuh.
1. Salat Sunah
Ada beberapa amalan sunah yang bisa dikerjakan di malam Nisfu Syaban, yaitu salat Nisfu Syaban, salat Qiyamul Lai, salat hajat, hingga salat taubat. Untuk salat Nisfu Syaban dilakukan niat khusus untuk malam Nisfu Syaban.
Salat ini dilaksanakan dua rakaat dengan bacaan doa setelahnya untuk memohon ampunan dan keberkahan dari Allah SWT.
Bacaan niat salat Nisfu Syaban
“Ushalli sunnata Nisfi Sya’bana rak’ataini lillahi ta’ala”
Artinya: Aku niat salat Nisfu Syaban dua rakaat karena Allah Ta’Ala
Kemudian, salat Qiyamul Lail merupakan salat sunah yang dianjurkan terutama di malam Nisfu Syaban. Salat ini dilakukan dengan jumlah rakaat tidak terbatas dan ditutup dengan salat witir.
2. Puasa Sunah
Malam Nisfu Syaban merupakan hari pertengahan bulan Syaban 15 dalam kalender Hijriah. Pada tanggal tersebut bertepatan dengan puasa Ayyamul Bidh yang dikerjakan pada tanggal 13,14, dan 15.
3. Doa dan Zikir
Di malam Nisfu Syaban, umat Muslim selain melakukan ibadah salat pun memperbanyak membaca doa, membaca syahadat, dan membaca sayyidul istigfar.
4. Membaca Al-Quran
Menjelang Nisfu Syaban dan Ramadhan dianjurkan untuk memperbanyak membaca Al-Quran. Sejatinya, membaca Al-Quran adalah amalan yang dikerjakan setiap waktu bagi umat Muslim.