Informasi seputar pencairan bansos BPNT tahap 1 2025. (Sumber: Poskota/Della Amelia)

EKONOMI

Status Pencairan Bansos BPNT Tahap 1 2025 Lewat KKS Sudah SPM, Ini Cara Cek Penerimanya Secara Online

Minggu 09 Feb 2025, 20:09 WIB

POSKOTA.CO.ID - Informasi terbaru terkait pantauan status bansos BPNT tahap 1 alokasi salur Januari-Maret 2025 lewat rekening KKS. Simak selengkapnya di sini.

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) merupakan bantuan sosial atau bansos yang hingga saat ini masih terus dilakukan oleh pemerintah melalui Kemensos.

BPNT kini masuk ke tahap awal yakni tahap 1 alokasi Januari-Maret 2025 dengan sasaran kepada masyarakat miskin atau rentan miskin yang sudah terdaftar di Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE).

Masyarakat miskin yang sudah masuk dalam DTSE sudah dipastikan akan mendapatkan bansos BPNT 2025 dan berstatus sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga: Cek Bansos PKH BPNT, Pemilik NIK KTP Masih Tercatat di DTKS Akan Terima Pencairan Tahap 1 2025

Besaran dana BPNT yang diterima KPM setiap ulannya Rp200.000, sehingga penyaluran dilakukan tiga bulan sekali, maka penerima manfaat memperoleh sebesar Rp600.000 untuk tiga bulan sekali pencairan atau per tahap.

Dengan adanya BPNT, diharapkan dana yang didapat akan dimanfaatkan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Informasi Pencairan BPNT Tahap 1 2025

Adapun informasi terbaru dari status pencairan BPNT tahap 1 periode tiga bulan Januari-Maret 2025 melalui rekening KKS di Bank Himbara yakni BSI, BRI, BNI dan Mandiri.

Baca Juga: Kapan Bansos BPNT Februari 2025 Cair? Ini Status Pencairan di SIKS-NG

Melansir dari kanal YouTube Sukron Channel, dikatakan bahwa hasil pantauan dari SIKS-NG status SP2D pencairan BPNT tahap 1 melalui rekening KKS masih dalam proses Surat Perintah Membayar (SPM).

Sehingga, KPM masih harus menunggu status SP2D berubah menjadi SI atau 'Sudah Cair' agar nantinya saldo dana bansos langsung disalurkan ke rekening KKS.

Pergantian status SP2D dari SPM ke SI dikatakan tidak membutuhkan waktu lama. Sehingga, diperkirakan akan disalurkan saldo BPNT tahap 1 lewat rekening KKS pada Februari 2025.

Diimbau untuk KPM komunikasi dengan Pendamping Sosial masing-masing agar tidak ketinggalan informasi terbaru terkait pencairan saldo dana BPNT lewat KKS.

Baca Juga: NIK e-KTP dan KK Anda Mendapatkan Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1? Berikut Cara Ceknya Beserta Informasi Selengkapnya!

Apabila status sudah berubah menjadi SI, KPM dapat memeriksa saldo di rekening KKS secara berkala melalui mesin ATM Bank Penyalur atau MBanking yang sudah didaftarkan.

Jadwal Pencairan Bansos BPNT 2025

Tahun lalu, BPNT 2024 menggunakan pola pencairan dalam tiga bulan sekali. Apabila saat ini masih menggunakan pola tersebut, kemungkinan penyaluran dalam satu tahun terdapat empat tahap.

Berikut ini perkiraan jadwal pencairan BPNT 2025:

Baca Juga: Selamat! NIK e-KTP Atas Nama KPM Ini Berhak Masuk Daftar Penerima Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 Alokasi Januari-Maret 2025

Cara Cek Status Penerima BPNT Secara Online

Selagi menunggu status SP2D BPNT tahap 1 SI, KPM dapat melakukan pengecekan penerima bansos BPNT 2025 secara online, sebagai berikut:

  1. Akses laman resmi Kemensos, cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Isi nama lengkap dan alamat lengkap sesuai dengan KTP.
  3. Kemudian, isi kolom kode capctha yang tertera. Klik 'Cari Data'.
  4. Laman otomatis menampilkan informasi terkait penerima bansos seperti nama penerima, status, kategori bantuan dan lainnya.

Baca Juga: Cek Penerima Dana Bansos BPNT Rp400.000 Tahap 1 Alokasi Januari-Februari 2025

Namun, jika Anda bukan termasuk penerima bansos, maka akan muncul informasi 'Tidak Terdapat Peserta/PM'.

Demikian informasi terbaru terkait status pencairan bansos BPNT tahap 1 periode salur Januari-Maret 2024 melalui rekening KKS.

Disclaimer: Saldo dana yang dimaksud dalam artikel ini merupakan besaran dana bansos dari pemerintah. Bukan saldo dalam dompet elektronik atau e-wallet.

Tags:
KKS BPNT lewat KKScara cek penerima BPNT bansos dana bansos saldo dana bansos Kemensos DTSEcek penerima BPNTBantuan Pangan Non Tunai BPNT

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor