POSKOTA.CO.ID – Pelaku UMKM mendapat peluang tambahan modal melalui pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) tahun 2025. Salah satunya Bank BRI yang menyalurkan KUR bagi para pelaku UMKM.
Bagi yang ingin mengajukan pinjaman KUR BRI, simak artikel ini untuk mengetahui syarat dan cara pengajuannya.
Untuk syarat dan cara pengajuan KUR BRI 2025 sangat sederhana. Bahkan, cara mengajukan kreditnya tidak berbelit-belit.
Berapa pun jumlah uang yang dipinjam debitur pastinya pinjaman KUR BRI 2025 pasti cair, sepanjang syarat dan cara mengajukannya benar dan tepat.
Jenis KUR BRI 2025
KUR BRI 2025 menawarkan tiga jenis pinjaman yakni KUR Mikro, KUR Kecil, dan KUR TKI dengan bunga sebesar 6 persen per tahun.
Untuk KUR Mikro menawarkan pinjaman mulai dari Rp1 juta hingga Rp50 juta, KUR Kecil mulai dari Rp50 juta sampai dengan Rp500 juta.
Sedangkan limit KUR TKI, BRI menyediakan pinjaman hingga Rp25 juta dengan wilayah penempatan TKI diantaranya Hong Kong, Taiwan, Singapura, Brunei, Jepang, Malaysia, dan Korea Selatan.
Baca Juga: Klaim Rp100.000 Saldo DANA Gratis Hari Ini dengan 3 Cara Mudah, Simak Informasi Selengkapnya
Syarat KUR BRI 2025
Warga Negara Indonesia (WNI)
Memiliki usaha produktif minimal 6 bulan
Memiliki surat keterangan izin atau sejenisnya
Tidak punya pinjaman dari bank lain selain kredit konsumtif
Khusus KUR TKI memiliki surat perjanjian kerja atau sejenisnya
Cara Pengajuan Pinjaman KUR BRI 2025
1. Lewat kantor cabang
- Datangi kantor cabang BRI terdekat
- Ajukan pinjaman KUR BRI di tempat
- Lengkapi dokumen
- Ikuti proses verifikasi sampai selesai
- Tunggu hingga pencairan
2. Lewat Online
- Akses laman kur.bri.co.id
- Silahkan buat akun dan login terlebih dahulu
- Klik “ajukan pinjaman KUR”
- Isi dan lengkapi data serta dokumen yang diminta
- Tunggu notifikasi persetujuan
- Setelah disetujui, tunggu pencairan dana pinjaman KUR