POSKOTA.CO.ID - Pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) dengan latar belakang pendidikan lulusan SMA Sederajat, memiliki peluang untuk menjadi seorang aparatur sipil negara (ASN).
Sebab diprediksi pemerintah akan segera membuka proses pendaftaran CPNS 2025. Proses seleksi ini biasanya terbuka untuk lulusan SMA hingga Magister (S2).
Namun formasi yang tersedia ditentukan oleh kebutuhan setiap instansi pemerintah. Meskipun begitu, peluang untuk menjadi ASN terbuka lebar, karena ada sekira 30 instansi yang sepi peminat.
Sambil menunggu pengumuman resmi terkait jadwal pendaftaran CPNS 2025, calon pelamar bisa melakukan persiapan sedini mungkin, agar bisa menjalani proses seleksi dengan lancar.
Baca Juga: Kapan Pendaftaran CPNS 2025 Dibuka? Bocoran Jadwal dan Jumlah Formasi yang Tersedia
Syarat CPNS 2025 untuk Lulusan SMA Sederajat
Sebelum mendaftar seleksi, pelamar harus memastikan memenuhi persyaratan untuk mengikuti tes CPNS 2025.
Persyaratan ini mengacu pada Peraturan Menteri PANRB Nomor 27 Tahun 2021 tentang Pengadaan Pegawai Negeri Sipil.
Adapun syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh calon pelamar, sebagai berikut:
- Warga Negara Indonesia (WNI) yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun pada saat pendaftaran
- Lulusan SMA/SMK atau sederajat sesuai dengan formasi yang dilamar
- Sehat Jasmani dan Rohani Dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari fasilitas kesehatan pemerintah atau dokter ASN
- Tidak pernah terlibat dalam tindak pidana yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, anggota TNI/Polri, atau pegawai swasta
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat dalam kegiatan politik praktis
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
- Selain persyaratan umum di atas, setiap instansi pemerintah juga menetapkan persyaratan khusus tambahan.
- Oleh karena itu, penting bagi calon pelamar untuk membaca dengan seksama pengumuman resmi dari instansi yang diinginkan.
- Dokumen Persyaratan yang Dibutuhkan
- Untuk mempermudah proses pendaftaran, persiapkan dokumen-dokumen berikut ini:
- Kartu Keluarga (KK)
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Ijazah SMA/SMK atau sederajat
- Transkrip Nilai Ujian Nasional (SKHUN)
- Pas foto terbaru dengan latar belakang merah (ukuran dan format sesuai ketentuan)
- Swafoto (selfie) dengan memegang KTP dan Kartu Informasi Akun SSCASN
- Dokumen lain yang dipersyaratkan oleh instansi tujuan, misalnya sertifikat kursus, surat pengalaman kerja
Pastikan semua dokumen yang disiapkan adalah asli dan masih berlaku. Lakukan scan dokumen dengan kualitas yang baik dan simpan dalam format yang sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan.
30 Instansi Pemerintah dengan Pelamar Paling Sedikit
Salah satu strategi cerdas dalam memilih formasi CPNS adalah dengan mencari tahu instansi-instansi yang memiliki jumlah pelamar paling sedikit di tahun sebelumnya.
Berikut ini adalah daftar 30 instansi pemerintah pusat dengan jumlah pelamar paling sedikit saat proses seleksi CPNS 2024, yaitu:
- Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
- Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
- Badan Riset dan Inovasi Nasional
- Setjen Komnas HAM
- Sekretariat Jenderal MPR
- Badan Pembinaan Ideologi Pancasila
- Setjen WANTANNAS
- Badan Nasional Penanggulangan Terorisme
- Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial
- Badan Informasi Geospasial
- Badan Narkotika Nasional
- Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan
- Setjen Dewan Perwakilan Daerah
- Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal
- Sekretariat Jenderal Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus
- Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah
- Lembaga Administrasi Negara
- Badan Keamanan Laut RI
- Badan Nasional Penanggulangan Bencana
- Badan Siber dan Sandi Negara
- Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia
- Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian
- Badan Kepegawaian Negara
- Komisi Pemberantasan Korupsi
- Kementerian Luar Negeri
- Perpustakaan Nasional RI
- Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
- Arsip Nasional Republik Indonesia
- Kementerian Pemuda dan Olahraga
- Kementerian Perdagangan
Baca Juga: Jumlah dan Jenis Formasi CPNS 2025 300.000 hingga 400.000, Lulusan SMA/SMK Akan Tersedia
Memilih instansi yang sepi peminat, bisa meningkatkan peluang calon pelamar untuk lolos seleksi dan menjadi ASN.
Namun, harus juga dipastikan untuk memilih formasi sesuai dengan kualifikasi pendidikan serta perminatan calon pelamar.
Cara Mendaftar CPNS 2025
Pendaftaran CPNS 2025 dilakukan secara online melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN). Berikut ini langkah-langkah untuk melakukan pendaftaran:
- Akses portal SSCASN melalui tautan https://sscasn.bkn.go.id
- Buat akun dengan mengklik tombol "Registrasi"
- Isi data diri yang diminta, seperti nomor induk kependudukan (NIK), kartu keluarga (KK), nama lengkap, tanggal lahir, email, dan nomor telepon
- Unggah foto scan KTP dan swafoto sesuai dengan ketentuan
- Buat password yang kuat dan mudah diingat
- Cetak Kartu Informasi Akun sebagai bukti pendaftaran
- Login ke akun SSCASN yang telah dibuat
- Lengkapi biodata diri dan informasi pendidikan
- Pilih instansi dan formasi jabatan yang sesuai dengan kualifikasi
- Unggah dokumen-dokumen persyaratan yang telah disiapkan
- Periksa kembali semua data yang telah diisi
- Kirim berkas pendaftaran dengan mengklik tombol "Submit"
- Cetak Kartu Pendaftaran sebagai bukti bahwa Anda telah berhasil mendaftar
Sebagai tambahan informasi di tahun 2025 ini, kebutuhan pegawai pemerintah mencapai 300-400 ribu.
Jumlah tersebut masih perkiraan dan pihak dari Kemenpan-RB akan memetakan kembali bersamaan dengan adanya kementerian dan lembaga baru.
Kendati demikian, diprediksi kuota formasi akan jauh lebih banyak dibanding tahun sebelumnya.