DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Jasad bayi perempuan ditemukan mengambang tersangkut akar di pinggiran Kali Caringin. Lokasi penemuan jasad bayi itu berada di Kampung Bulak, Desa Nanggerang, Kecamatan Tajurhalang, Kabupaten Bogor.
Warga menemukan jasad bayi pada Jumat siang, 7 Februari 2025 dengan kondisi badan sudah tidak utuh, diduga dimakan hewan liar.
Menurut Ketua RT 2/01 Kampung Bulak, Wawih menyebut saat pertama kali ditemukan kondisi badan bayi sudah tidak utuh.
"Pertama kali (jasad bayi) ditemukan remaja yang sedang mancing langsung dikasih tahu ke bapak Asmet, petani kangkung, langsung lapor ke lingkungan," ujar Wawih saat ditemui Poskota di lokasi penemuan jasad bayi, Sabtu, 8 Februari 2025.
Baca Juga: 2 Pekerja Tewas Terjatuh di Pakuwon Mall Bekasi, Legislator Soroti Aspek Ini
Petugas kemudian datang untuk memeriksa jasad bayi. Saat dicek, tangan kiri bayi itu sudah tak utuh diduga dimakan hewan liar.
"Di sekitar lokasi kejadian, masih banyak binatang berang-berang dan biawak," katanya.
Wawih mengatakan, tak ada warga di wilayahnya yang dicurigai baru saja melahirkan. Ia menyebut, bisa jadi pelaku pembuang bayi berasal dari luar kampung.
"Sudah saya cek, warga di lingkungan sini tidak ada yang baru melahirkan. Ada kemungkinan berasal dari luar kampung. Karena di TKP perbatasan antara desa Susukan dengan Desa Ragajaya, Kecamatan Bojonggede," ujarnya.
Baca Juga: Atasi Banjir di Cengkareng dan Kalideres, Sudin SDA Jakbar Maksimalkan Pompa Kamal
Sementara itu, dugaan Wawih, ada kemungkinan bayi tidak bersalah ini dibuang di lokasi lain dan hanyut ke wilayahnya.
"Aliran Kali Caringin tenang, tidak kencang. Ada kemungkinan bayi dibuang dari tempat lain. Karena saat ditemukan kondisi jasad bayi sudah membusuk dan tidak ada ari-ari terlihat tali pusernya sudah diputus," katanya.
Untuk menuju ke lokasi tidak dapat dilewati motor. Hanya bisa dilewati jalan setapak dan melintas lahan pertanian warga sejauh 300 meter.