POSKOTA.CO.ID - Banyak para keluarga penerima manfaat (KPM) kini menunggu kepastian kapan pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT periode 2025.
Di awal tahun 2025 ini sebenarnya memang sudah masuk periode penyaluran bansos PKH dan BPNT untuk tahap 1.
Sebagai informasi Program Keluarga Harapan (PKH) sendiri adalah program bansos tunai bagi keluarga miskin dan rentan miskin untuk kebutuhan sehari-hari.
Sementara Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) juga diberikan kepada keluarga kurang mampu, namun diperuntukkan dalam pemenuhan pangan masyarakat.
Nah kedua jenis bansos ini sudah masuk periode penyaluran, namun masih banyak orang belum mendapatkan saldo bantuan.
Lantas apakah dana bansos PKH dan BPNT 2025 akan segera cair? Simak informasinya di bawah ini.
Hasil Cek Saldo Dana PKH BPNT Hari Ini 7 Februari 2025
Berdasarkan hasil pengecekan saldo KKS yang diunggah oleh akun Facebook @info Bansos PKH, terpantau hari ini, Jumat 7 Februari 2025 memang belum ada pencairan atau saldo masih 0.
Kemungkinan penyaluran bansos PKH dan BPNT memang masih dalam proses, jadi masyarakat bisa menunggu kabar resminya melalui agen atau cek saldo mandiri.
Pengecekan saldo bantuan sosial pemerintah ini sebenarnya bisa dicek secara mandiri oleh para keluarga penerima manfaat (KPM) yang terpilih.