Update Jadwal Pencairan Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 Hari Ini, Cek Sekarang Status NIK e-KTP Anda!

Kamis 06 Feb 2025, 17:26 WIB
Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT. (Sumber: Poskota/Risti Ayu Wulansari)

Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT. (Sumber: Poskota/Risti Ayu Wulansari)

POSKOTA.CO.ID – Pencairan saldo dana bantuan sosial (bansos) untuk Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantusan Pangan NonTunai (BPNT) tahap pertama tahun 2025, akan segera dilakukan oleh pemerintah.

Bantuan ini bertujuan untuk memberikan dukungan finansial kepada keluarga prasejahtera agar mereka dapat memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari, khususnya dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan pemenuhan gizi keluarga.

Dengan adanya program ini, diharapkan penerima manfaat bisa terbantu dalam mengurangi tekanan ekonomi yang mereka hadapi, terutama di tengah situasi yang masih penuh tantangan.

Pemerintah juga menegaskan komitmennya untuk memastikan bahwa bantuan ini diterima oleh pihak yang benar-benar berhak.

Oleh karena itu, sistem verifikasi berbasis Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang terhubung dengan e-KTP digunakan guna memastikan keakuratan data penerima dan mencegah potensi penyalahgunaan.

Bagi masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima bansos PKH dan BPNT tahap pertama tahun 2025, pencairan dana akan dilakukan melalui rekening yang telah ditentukan sebelumnya.

Baca Juga: NIK e-KTP Anda Terdaftar Sebagai Penerima Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2025 Sebesar Rp600.000, Simak Informasi Terbaru Jadwal Pencairannya!

Selain itu, pemerintah telah menyediakan berbagai opsi pencairan guna mempermudah akses bagi mereka yang mungkin tidak memiliki rekening bank.

Agar tidak ketinggalan proses pencairan, para penerima manfaat dianjurkan untuk segera melakukan pengecekan status menggunakan NIK e-KTP mereka.

Untuk mengetahui jadwal lengkap pencairan, cara mengecek status penerima, serta prosedur pencairan bansos PKH dan BPNT tahap pertama 2025, simak informasi selengkapnya berikut ini.

Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 Tahun 2025

Berdasarkan informasi yang dihimpun melalui kanal YouTube Naura Vlog, pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT tahap pertama dijadwalkan berlangsung dari Januari hingga Maret 2025.

Sejak awal Februari 2025, proses pencairan sudah mulai berjalan secara bertahap, di mana daftar penerima manfaat telah difinalisasi oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

Dari laporan yang beredar, jumlah penerima manfaat di beberapa daerah mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya. Namun, masih ada beberapa wilayah yang sedang menyelesaikan verifikasi rekening penerima BPNT, sehingga proses pencairannya mungkin sedikit lebih lambat dibandingkan PKH.

Jika merujuk pada pola pencairan bansos tahun-tahun sebelumnya, bansos PKH cenderung lebih cepat dicairkan karena proses validasi penerimanya sudah lebih matang, sedangkan untuk BPNT masih membutuhkan beberapa tahap verifikasi tambahan sebelum dana bantuan dapat ditransfer ke rekening penerima.

Mekanisme Penyaluran Dana Bansos PKH & BPNT

Agar proses distribusi bansos berjalan lancar dan dapat menjangkau seluruh penerima manfaat di berbagai daerah, pemerintah menggunakan dua metode pencairan utama sebagai berikut:

1. Pencairan Melalui Bank Himbara

Penerima yang memiliki rekening di bank-bank Himbara seperti BRI, BNI, Mandiri, dan BSI akan menerima pencairan langsung ke rekening mereka. Setelah dana masuk, penerima bisa mencairkannya melalui ATM, teller, maupun agen resmi yang bekerja sama dengan bank terkait.

Baca Juga: Dana Bansos PKH BPNT Februari 2025 Segera Cair, Begini 2 Cara Cek Status Penerima Pakai NIK KTP

2. Pencairan Melalui PT Pos Indonesia

Bagi penerima bansos yang belum memiliki rekening bank, pemerintah bekerja sama dengan PT Pos Indonesia untuk mendistribusikan bantuan secara tunai.

Proses pencairan melalui PT Pos biasanya dilakukan dengan sistem panggilan sesuai jadwal yang telah ditentukan di kantor pos terdekat atau melalui layanan jemput bola bagi penerima yang berada di daerah terpencil.

Kedua mekanisme ini diterapkan agar bansos dapat disalurkan secara efisien dan merata, serta memastikan bahwa masyarakat yang benar-benar membutuhkan bisa mendapatkan bantuan dengan lebih mudah.

Cara Cek Status Penerimaan Bansos

Pemerintah mempermudah masyarakat untuk mengecek status penerima bantuan sosial melalui aplikasi Cek Bansos yang dikelola oleh Kementerian Sosial.

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa diikuti oleh KPM yang ingin mengecek apakah mereka terdaftar sebagai penerima bansos PKH dan BPNT:

Baca Juga: Seperti Ini Caranya Menggunakan NIK e-KTP Anda Untuk Melakukan Pengecekan Bansos PKH Tahap 1 2025

1. Unduh Aplikasi Cek Bansos

Pertama-tama, unduh aplikasi Cek Bansos yang tersedia di Google Play Store untuk perangkat Android.

2. Login atau Registrasi

Jika sudah memiliki akun, Anda dapat langsung login menggunakan email dan kata sandi. Jika belum memiliki akun, lakukan registrasi dengan memasukkan data sesuai KTP, seperti Nama Lengkap, Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan informasi lainnya.

3. Masukkan Data Pencarian

Setelah berhasil login, pilih menu “Cek Bansos” dan masukkan data pencarian, seperti Nama Lengkap, NIK, Nama Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan tempat tinggal Anda.

4. Klik "Cari Data"

Setelah memasukkan semua informasi, klik tombol “Cari Data” untuk melihat apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos PKH atau BPNT.

Jika Anda termasuk dalam daftar penerima manfaat, pastikan untuk segera mengecek status pencairan melalui aplikasi Cek Bansos atau pendamping sosial setempat agar tidak melewatkan pencairan dana bantuan ini.

Demikian tadi, informasi terkait pencairan saldo dana bansos PKH BPNT tahap 1 yang akan cair di awal tahun 2025.

DISCLAIMER: Penulisan kata "Anda" dalam judul artikel, hanya ditujukan pada KPM yang terdata DTKS.

Perlu ditekankan bahwa istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.

Berita Terkait
News Update