POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebab Bantuan Sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tengah mempersiapkan penyaluran bantuannya.
Bantuan PKH Tahap 1 2025 dipastikan akan cair dalam waktu dekat untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Penyaluran bansos ini akan dilakukan sebanyak 4 kali dalam 1 tahun dan mencakup 3 bulan salur dalam 1 tahap-nya nanti.
Baca Juga: Belum Ada Pencairan Bansos PKH dan BPNT di Awal Februari 2025? Cek Selengkapnya
Informasi Terbaru Bansos PKH Tahap 1 2025
Nama-nama penerima bansos PKH tahap 1 2025 ini akan merujuk pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan belum menggunakan Data TUnggal Sosial Ekonomi (DTSE).
Pemerintah sedang mempersiapkan basis data baru yakni DTSE yang mana akan digunakan agar penyaluran bantuannya lebih tepat sasaran.
Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog pada Kamis, 6 Februari 2025, terpantau pada hari ini, terdapat perubahan pada proses penyaluran bantuan PKH tahap 1 2025.
"Alhamdulillah setelah melakukan pengecekan di aplikasi SIKS-NG Supervisor, terpantau ada perubahann yang signifikan pada penyaluran bansos PKH tahap 1 2025. Status bantuannya terpantau sudah 'Belum SP2D' dan diharapkan akan segera cair." ujar pemilik kanal YouTube pada salah satu video-nya yang tayang pada Kamis, 6 Februari 2025.
Setelah memasuki status "Belum SP2D", dapat dipastikan bantuannya akan segera disalurkan dalam waktu-waktu dekat untuk para KPM.
Baca Juga: Inilah Nominal Bansos PKH yang Cair 2025, Cek Selengkapnya