Cara Mudah Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat Google Maps (Sumber: Pinterest)

TEKNO

Cara Mudah Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat Google Maps

Senin 03 Feb 2025, 20:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Melacak lokasi seseorang menggunakan fitur di aplikasi Google Maps dapat menjadi cara yang efektif untuk memastikan keberadaan pasangan atau anggota keluarga terdekat. Berikut cara lengkapnya.

Dengan menggunakan Google Maps, kamu bisa melacak lokasi orang terdekat seperti anak, pasangan, atau keluarga untuk mengetahui di mana mereka berada.

Fitur lokasi di Google Maps memungkinkan kamu untuk melihat tempat terakhir yang dikunjungi atau memperkirakan waktu kedatangan seseorang.

Ini dapat membantu memastikan komunikasi tetap lancar dan memberikan rasa aman, terutama ketika seseorang sedang dalam perjalanan atau berada di lokasi yang sulit dijangkau.

Baca Juga: Cara Mudah Ubah Alamat Email di Facebook Profesional

Agar kamu merasa lebih tenang dan tidak perlu khawatir, mengetahui keberadaan mereka bisa memberikan rasa aman.

Cara Melacak Lokasi Orang Lain Menggunakan Google Maps

Google Maps tidak hanya berfungsi sebagai peta digital, tetapi juga memungkinkan kamu untuk mengecek posisi seseorang secara real time. Berikut adalah langkah-langkah untuk melacak lokasi orang lain melalui Google Maps:

1. Buka Aplikasi Google Maps

Pastikan perangkatmu sudah terhubung dengan akun Google.

2. Tambahkan Alamat Gmail

Tambahkan alamat Gmail orang yang ingin kamu lacak lokasinya. Pastikan alamat email mereka sudah terdaftar di daftar kontak Google kamu.

Baca Juga: Lindungi Akun Google Anda dengan Autentikasi 2 Arah di Handphone Anda

3. Mulai Berbagi Lokasi

Ketuk foto profil atau inisial kamu di sudut kanan atas.

Pilih menu "Location Sharing" dan kemudian pilih "New share."

Tentukan durasi berbagi lokasi, mulai dari menit, jam, atau sesuai waktu yang diinginkan.

Pilih profil orang yang akan menerima lokasi kamu, dan jika diminta, berikan izin untuk mengakses kontak.

Terakhir, ketuk "Share" untuk memulai berbagi lokasi.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu dapat dengan mudah melacak lokasi orang terdekat melalui Google Maps.

Pastikan untuk selalu menjaga privasi dan meminta izin terlebih dahulu sebelum berbagi lokasi. Semoga informasi ini bermanfaat dan membantu kamu dalam memantau keberadaan orang-orang terpenting dalam hidupmu!

Tags:
Google Lacak Lokasi Lewat Google MapsLacak lokasiGoogle Maps

Syania Nurul Lita Baikuni

Reporter

Syania Nurul Lita Baikuni

Editor