POSKOTA.CO.ID - Tidak jarang, banyak sekali yang tertekan dengan pekerjaan dan akhirnya mengakibatkan stres yang berkepanjangan.
Bukan hanya tekanan pekerjaan saja, lelahnya dalam perjalanan pun bisa mengakibatkan stres dirasakan. Apa yang harus dilakukan sebelum stres itu makin parah?
Simak dalam artikel berikut ini cara atasi stres saat bekerja yang bisa kamu coba, semoga saja dengan cara ini stres kamu bisa hilang.
Cara Atasi Stress
Tips mengatasi stress kerja bisa dilakukan agar kondisi fisik dan mental kamu tidak terganggu, sekaligus meningkatkan produktivitas dalam bekerja. Pasalnya, stres karena pekerjaan bisa memicu berbagai gangguan kesehatan.
Melansir dari akun @buzzerant, berikut ini solusi mengatasi lelah dan stres saat bekerja, yaitu:
1. Kenali Batas Kemampuan
Mengenali sampai mana batas kemampuan kamu dalam menanggung beban pekerjaan penting diketahui untuk mengurangi stres dalam pekerjaan.
Dengan begitu, kamu juga dapat memperhitungkan berapa lama waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan beban kerja. Selain itu, kamu dapat terhindar dari rasa lelah berlebihan.
Baca Juga: Sudah Tahu? Stres Ternyata Bermanfaat untuk Tubuh dan Pikiran, Ini Penjelasannya
2. Dengarkan Musik
Sebuah penelitian menyebutkan, bahwa orang uang mendengarkan musik akan lebih cepat pulih dari stres. Hal ini karena mendengarkan musik dapat mengurangi pelepasan hormon kortisol (hormon stres) dalam tubuh, sehingga stres akan berkurang.
3. Rutin Olahraga
Sambil menunggu kemacetan yang biasanya terjadi saat pulang kerja, kamu bisa mengisi waktu dengan berolahraga. Rutin berolahraga bisa membatu kamu menurunkan dan mengelola stress dengan baik.
4. Istirahat yang Cukup
Saat libur akhir pekan, sebaiknya hindari untuk melakukan hal-hal yang berkaitan dengan pekerjaan. Pastikan kamu beristirahat dengan tepat.
Luangkan waktu untuk melakukan berbagi hal menyenangkan agar stres yang kamu alami bisa dikelola dengan baik.
Baca Juga: Ini Beberapa Manfaat Mengelola Stres untuk Kesehatan Tubuh dan Pikiran
5. Luangkan Waktu untuk Diri Sendiri
Istirahat sejenak dari pekerjaan untuk meringankan pikiran. Melakukan kegiatan positif seperti hobi dan healing sesuai dengan kenyamanan diri sendiri.
Itulah informasi mengenai cara mengatasi stres dalam bekerja yang bisa kamu lakukan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.