Sepulang Beli Minyak Tanah, Polisi di Puncak Jaya Ditembak Mati KKB

Selasa 21 Jan 2025, 19:58 WIB
Ilustrasi TNI-Polri melakukan pengejaran anggota KKB. (foto: ist)

Ilustrasi TNI-Polri melakukan pengejaran anggota KKB. (foto: ist)

PUNCAK JAYA, POSKOTA.CO.ID - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua kembali berulah dengan menembak mati seorang anggota Polres Puncak Jaya, Brigpol Ronald M. Enok di Kampung Lima-Lima, Distrik Pagaleme, Kabupaten Puncak Jaya, pada Selasa 21 Januari 2025.

Korban diserang dan ditembak oleh KKB setelah membeli minyak tanah di sebuah APMS di Kampung Lima-Lima.

"Dalam perjalanan pulang, Brigpol Ronald secara tiba-tiba diserang oleh KKB dan ditembak hingga gugur di lokasi kejadian," ujar Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz-2025, Brigjen Faizal Ramadhani, saat dikonfirmasi, Selasa, 21 Januari 2025.

Baca Juga: KPK Pastikan Seluruh Pejabat Kabinet Merah Putih Telah Laporkan LHKPN

Setelah kejadian penembakan itu, kata Faizal, Polres Puncak Jaya bersama Satgas Ops Damai Cartenz-2025 telah bergerak ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengevakuasi korban.

Korban telah dibawa ke RSUD Mulia untuk menjalani proses visum. Lalu rencananya, jenazah akan diterbangkan ke kediamannya di Jayapura untuk disemayamkan dan dimakamkan.

“Kami memastikan keamanan masyarakat tetap terjaga. Saat ini, langkah-langkah investigasi sedang dilakukan untuk mengungkap pelaku dan motif di balik aksi ini,” kata Faizal.

Baca Juga: Mangkir Dalam Pemeriksaan, Kejagung Jemput Paksa Tersangka Impor Gula ke Pangkalan Bun

Selanjut Faizal mengimbau masyarakat tetap tenang dan membantu aparat dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah kabupaten puncak jaya. Dia juga mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga situasi agar tetap kondusif.

Berita Terkait
News Update