Dalam penjelasannya, Uya Kuya mengatakan tujuannya merekam di lokasi kebakaran untuk memberikan informasi kepada masyarakat soal situasi terbaru seusai musibah kebakaran terjadi.
Terutama ia mengaku memberikan informasi tersebut kepada wartawan di Indonesia yang meminta gambar situasi terkini di sana.
"Diminta sama teman-teman wartawan di Indonesia yang mau lihat kejadian real di sana berhubung banyak video hoax tentang kebakaran AI," katanya.
Baca Juga: Respons Cinta Kuya Dicibir Usai Beri Bantuan ke Korban Kebakaran di Los Angeles
Atas kejadian itu, Uya mengaku sudah minta maaf dan sang anak, Cinta Kuya sudah berupaya meminta maaf kepada pemilik rumah melalui pesan di media sosial tetapi tidak mendapatkan balasan.
"Cita udah menghubungi dia (pemilik rumah), menjelaskan dan minta maaf tapi tidak ada tanggapan. Malah banyak komentar Cinta yang dihapus oleh dia," ungkapnya.