POSKOTA.CO.ID - Bagi Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP atas nama Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) 2024 telah terima saldo dana Rp1.500.000 melalui Rekening BRI di wilayah ini.
Penyaluran bansos PKH tahun 2024 masih dilakukan oleh pemerintah kepada KPM melalui Rekening BRI.
Dengan adanya penyaluran bansos PKH ini membuat KPM bisa memenuhi kebutuhan hidup.
Dikutip dari akun Youtube Gania Vlog, penyaluran bansos PKH senilai Rp1.500.000 telah masuk ke Rekening BRI khusus KPM validasi by system.
Program Keluarga Harapan (PKH)
Dikutip dari laman resmi Kementerian Sosial, penyaluran bansos PKH ditujukan kepada masyarakat miskin dan rentan yang masuk di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Tentu KPM bisa menggunakan dana untuk meningkatkan kesejahteraan, pendidikan hingga kesehatan selama satu tahun.
Penyaluran bansos PKH pada tahun 2024 diberikan kepada setiap KPM terbagi menjadi empat tahapan.
Jadwal Tahapan Pencairan Bansos PKH 2024
Berikut jadwal tahapan pencairan bansos PKH 2024:
- Tahap pertama: Januari hingga Maret 2024.
- Tahap kedua: April hingga Juni 2024.
- Tahap ketiga: Juli hingga September 2024.
- Tahap keempat: Oktober hingga Desember 2024.
Bagi KPM yang belum menerima dana bansos PKH 2024, silakan melalukan pengecekan status pencairan melalui aplikasi yang ada di HP.
Cara Cek Status Pencairan Bansos PKH 2024 via Aplikasi
Berikut cara cek status pencairan bansos PKH 2024 via aplikasi:
- Buka aplikasi Cek Bansos
- Registrasi jika belum memiliki akun, lalu login jika sudah memiliki akunu
- Setelah login, pilih menu "Cek Bansos"
- Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan tempat tinggal Anda.
- Klik tombol "Cari Data" untuk mengetahui status penerima bantuan.
Melansir dari akun Youtube Gania Vlog, penyaluran dana bansos PKH senilai Rp1.500.000 diberikan kepada KPM di wilayah Bandung melalui Rekening BRI.
Sementara bagi KPM yang sudah menerima bansos PKH melalui Rekening BRI, segera ambil via ATM terdekat.
Cara Ambil Bansos PKH 2024 via ATM BRI
Berikut cara ambil bansos PKH 2024 via ATM BRI:
- Kunjungi ATM BRI terdekat.
- Masukkan kartu ATM Anda.
- Pilih bahasa “Bahasa Indonesia”.
- Masukkan PIN ATM BRI Anda yang terdiri dari 6 digit.
- Pilih opsi “Tarik Tunai” atau “Transaksi Lainnya”.
- Pilih nominal penarikan uang tunai sesuai kebutuhan Anda. Alternatifnya, Anda juga dapat memilih “Transaksi Lainnya” dan mengisi jumlah yang diinginkan.
- Tentukan jenis rekening yang akan digunakan, apakah “Tabungan” atau “Giro”.
- Tunggu proses penarikan uang tunai selesai.
- Ambil kartu debit Anda saat mesin ATM BRI mengeluarkannya.
- Uang tunai yang Anda tarik akan dikeluarkan oleh mesin ATM.
- Transaksi penarikan uang tunai di ATM BRI telah selesai.
Sekian informasi terkait pencairan saldo dana bansos Rp1.500.000 dari subsidi PKH 2024 via Rekening BRI milik KPM di wilayah Bandung.