Cek lowongan CPNS di IKN. (Sumber: Kemenparekraf)

Nasional

Info Lowongan CPNS IKN 2025, 3 Posisi Tersedia untuk Lulusan SMA/SMK

Minggu 19 Jan 2025, 13:22 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi lulusan SMA/SMK yang ingin mendaftar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) berikut ini ada beberapa posisi tersedia di otorita IKN.

Pendaftaran seleksi CPNS 2025 sendiri masih belum dibuka, kemungkinan pendaftaran seleksi baru akan dimulai pada pertengahan tahun.

Seleksi CPNS sendiri membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin berkarir di lingkungan pemerintahan.

Mulai dari Kementerian dan instansi tingkat pusat hingga daerah akan membuka ratusan ribu formasi yang bisa dilamar.

Baca Juga: Berapa Gaji CPNS Lulusan S1? Cek Apa Saja Tunjangan yang Diterima

Salah satunya yang kini juga mulai banyak dicari masyarakat adalah lowongan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Sebelumnya pada seleksi CPNS 2024 juga telah dibuka banyak formasi untuk bertugas di wilayah Ibu Kota Indonesia yang baru tersebut.

Kemungkinan formasinya akan tersedia kembali di tahun 2025, dimana kini IKN masih terus dalam masa transformasi sebelum berfungsi secara penuh.

3 Lowongan CPNS IKN 2025 untuk Lulusan SMA/SMK

Seleksi CPNS sendiri terbuka untuk berbagai formasi dengan kualifikasi pendidikan mulai dari SMA/SMK, D3, D4, S1, S2, hingga S3.

Baca Juga: Lowongan CPNS 2025: Badan Gizi Nasional Buka 33.378 Formasi, Lulusan Pendidikan D4/S1/S2, Cek Persyaratannya di Sini!

Nah meski tidak memiliki latar belakang Sarjana, ada 3 posisi di Otorita IKN ini cukup menjanjikan dengan gaji yang fantastis.

Bagi lulusan SMA/SMK dan tengah bersiap mendaftar seleksi CPNS, cek berikut ini adalah 3 lowongan CPNS IKN:

1. Penata Laksana Penyehatan Lingkungan

Tugas Penata Laksana Penyehatan Lingkungan adalah menyelenggarakan penatalaksanaan penyehatan lingkungan.

2. Pemadam Kebakaran

Pemadam Kebakaran bertugas untuk menangani kebakaran, bencana, dan situasi darurat lainnya.

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal, Syarat, hingga Cara Daftar Seleksi CPNS 2025

3. Pengendali Ekosistem Hutan

Tugas pengendali ekosistem hutan (PEH) adalah melaksanakan pengendalian ekosistem hutan secara efektif dan efisien. Tugas ini meliputi penyiapan, pelaksanaan, pengembangan, pemantauan, dan evaluasi.

Nah itulah tadi 3 lowongan CPNS IKN 2025 yang kemungkinan akan dibuka kembali untuk lulusan SMA/SMK sederajat.

Pendaftaran seleksi CPNS sendiri dilakukan secara online di web sscasn.bkn.go.id. Masyarakat bisa tunggu jadwal pembukaan pendaftaran resminya, silahkan untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin agar bisa lolos tahapan seleksi.

Tags:
Seleksi CPNS IKNCPNS IKN 2025CPNS 2025CPNS

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor