Ilustrasi kecelakaan. (dok. Poskota)

JAKARTA RAYA

Polisi Ungkap Identitas dan Penyebab Pemotor Tewas di Ciputat

Selasa 14 Jan 2025, 18:18 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Satlantas Polres Tangerang Selatan mengungkap identitas pengendara motor yang tewas akibat kecelakaan tadi pagi, Selasa, 14 Januari 2025.

Polisi usai melakukan olah TKP, memeriksa saksi dan kamera pengawas di sekitar lokasi kejadian.

Kanit Gakkum Lakalantas Polres Tangsel, Ipda Marulloh mengatakan, peristiwa tersebut berawal saat korban berinsial A, 24 tahun hendak menyalip bus yang ada didepannya.

"Korban hendak menyalip bus yang ada disisi depan dari sebelah kanannya," katanya, Selasa.

Baca Juga: Kecelakaan Maut di Tol Tangerang-Merak, Kernet Truk Tewas

Menurutnya, korban melakukan pengereman secara mendadak setelah melihat truk sampah berhenti disisi sebelah kanan.

"Ada truk sampah lagi berhenti membersihkan sampah disekitar lokasi. Kemudian, korban oleng dan terjatuh," katanya.

Korban yang terjatuh kemudian masuk ke dalam kolong bus dan terlindas ban belakang bus sebelah kanan.

"Korban mengalami luka terbuka dibagian kepala dan meninggal dunia ditempat. Jasad korban dibawa ke RSUP Fatmawati," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Seorang pengendara motor tewas setelah terlibat kecelakaan di kawasan Cimanggis, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa, 14 Januari 2025 pagi.

Kecelakaan tersebut pun viral di media sosial @media.tangselife.

"Telah terjadi lakalantas di depan Pom Bensin Cimanggis, satu korban MD. Menurut info yang beredar lakalantas tersebut terjadi antara pengendara motor dengan bus dan situasi lalu lintas di lokasi tersendat, Selasa (14/1)," tulis caption akun @media.tangselife.

Tags:
ciputatPengendara Motor Tewaspemotor tewas di Ciputatkecelakaan

Veronica Prasetio

Reporter

Aminudin AS

Editor