Cara memproteksi lensa kamera handphone. (Sumber: Pexels/Andrey Matveev)

TEKNO

Tips Rawat Lensa Kamera Handphone, Hindari Goresan yang Merusak Hasil Foto

Senin 13 Jan 2025, 11:22 WIB

POSKOTA.CO.ID - Goresan pada kamera dapat memengaruhi foto yang dihasilkan dari handphone Anda, hingga penggunaan scan barcode.

Terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan untuk melindungi lensa kamera handphone Anda dari goresan atau kerusakan lainnya.

Debu yang masuk ke cela lensa kamera ponsel mungkin membawa partikel metal atau mineral yang dapat berakibat buruk.

Benturan ringan pada handphone juga dapat menyebabkan kerusakan ataupun goresan pada lensa kamera.

Baca Juga: Huawei P40 Pro Plus Turun Harga Desember 2024, Smartphone yang Dijuluki ‘Raja Kamera’

Jika kamu menemukan spot aneh pada tempat yang sama dari hasil foto yang diambil, hal tersebut karena adanya kerusakan atau goresan.

Tips Lindungi Lensa Kamera Ponsel

Banyak cara yang bisa dilakukan pengguna untuk melindungi lensa kamera ponsel mereka, tentukan cara mana yang cocok untuk Anda berikut ini.

1. Gunakan case pelindung

Baca Juga: Semakin Murah! OPPO A58 Punya Kamera 50 MP, Cek Harga Terbaru Januari 2025

Salah satu cara yang umum digunakan oleh pengguna adalah dengan menggunakan case pelindung ponsel.

Saat ini case pelindung tak hanya melindungi bagian badan ponsel, tetapi dapat melindungi lensa kamera.

Pilihlah case dengan bagian pelindung tambahan di sekitar lensa kamera agar dapat menghalangi benturan langsung pada lensa.

2. Gunakan screen protector

Baca Juga: Cara Mudah Ubah Kamera Hp Android Jadi seperti iPhone, Tidak Mengecewakan!

Jika Anda bingung untuk memberikan perlindungan tambahan, maka gunakan screen protector demi melindungi layar dari keretakan.

Saat ini tak hanya layar utama pada handphone Anda yang dapat dilindungi, pada bagian lensa kamera juga dapat diberikan perlindungan tambahan.

3. Bersihkan lensa kamera secara rutin

Bukan hanya memberikan perlindungan tambahan pada lensa kamera, pengguna juga perlu menjaga kebersihan agar tidak ada debu dan kotoran yang menempel.

Baca Juga: Daftar 5 Rekomendasi HP dengan Kamera Terbaik Buat Hasilkan Foto dan Video Bokeh

Bersihkan lensa kamera handphone secara rutin akan mempertahankan kamera dari kerusakan akibat debut dan kotoran yang membandel.

Tags:
tips rawat lensa kamera handphonemelindungi lensa kamera handphonekerusakan pada kameratips lindungi lensa kamera dari kerusakan

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor