POSKOTA.CO.ID - Sekarang ini banyak orang menggunakan hp iPhone karena mengincar hasil jepretan dan rekaman kamera yang ciamik sehingga enak dipandang oleh siapa pun.
Banyak orang beranggapan bahwa kamera iPhone belum bisa tertandingi oleh kamera hp mana pun sehingga kini banyak yang membeli hp produksi perusahaan Apple tersebut.
Selain itu, kini di sejumlah kamera iPhone memiliki fitur menarik yang membuat hasil semakin ciamik seperti fitur sinematik dan stabilizer.
Melalui kedua ditur tersebut tentu sebagian orang akan sangat puas, namun bagi pengguna baru pasti masih ada yang bingung agar mendapatkan hasil foto dan video terbaik.
Baca Juga: 7 Cara Mudah Pindahkan Data WhatsApp dari Android ke iPhone Tanpa Reset Hp
Beberpa di antaranya ada yang mengeluhkan bahwa sebelum dijepret terlihat bagus, namun setelah dijepret justru hasil foto terlihat buram sehingga di luar ekspektasi.
Begitu juga dengan rekaman video yang awalya terlihat menarik namun setelah merekamnya justru gelap atau di luar perkiraan.
Hal tersebut tentu membuat kesal sebagian orang khususnya yang baru saja membeli iPhone dengan harga cukup mahal. Tetapi tenang saja karena ada cara untuk mengatasi masalah ini.
Sebelum mengetahui cara mengatasinya, silakan untuk mengetahui kelebihan kamera iPhone sebagaimana yang diharapkan oleh setiap penggunanya.
Baca Juga: Daftar iPhone yang Dapat Update iOS 19, Masih Ada Series XS dan XR!
Kelebihan Kamera iPhone
Berikut beberapa kelebihan kamera iPhone yang membuat pengguna mungkin tergiur sehingga membelinya:
- Hasil foto dan video jernih
- Memiliki photographic styles
- White balance tidak berubah
- Kamera depan terang