Untuk kartu Tri dan Indosat bisa menghubungi *888*89# seperti kartu Telkomsel dengan menyiapkan persyaratan yang hampir mirip.
2. Kartu Hangus Lebih dari 3 Bulan
Bagi pemilik kartu yang hangus sudah melebihi 3 bulan apalagi hingga setahun lebih tidak bisa diaktifkan manual, bahkan jika mendatangi customer service hal tersebut sulit dilakukan.
Hal tersebut karena setiap provider akan mendaur ulang nomor yang hangus dan menjualnya kembali sebagai kartu perdana baru. Setelah nomor dijual, pembeli baru akan memiliki hak penuh atas nomor tersebut.
Baca Juga: Tidak Bisa Melihat Status? Ini 6 Tanda Nomor WhatsApp Kamu Diblokir Seseorang
Bila memungkinkan Anda menemukan nomor lama yang sudah hangus aktif kembali dan sudah dimiliki orang lain, Anda bisa melakukan pendekatan persuasif untuk mendapatkan kembali nomor tersebut.
Namun, hal tersebut tidak efektif karena tidak memiliki kepastian waktu. Provider tidak bisa menentukan kapan atau di mana nomor Anda akan dijual kembali.
3. Kartu Hangus yang Tidak Bisa Diaktifkan Lagi
Adakalanya permasalahan nomor HP hangus kurang dari 3 bulan namun tidak bisa diaktifkan kembali. Hal tersebut bisa terjadi apabila data registrasi NIK dan KK tidak sesuai dengan data saat pendaftaran awal.
Karenanya Anda harus periksa data registrasi dengan ketik *808*4444# untuk pengguna XL, 4444 untuk kartu Telkomsel dan Tri, dan pengguna Axis bisa menghubungi nomor call center 838.
Baca Juga: Nomor WhatsApp Tidak Aktif? Ini 5 Cara Login ke Akun Anda dengan Mudah
Nah, itulah 3 kategori nomor HP hangus dan cara untuk mengaktifkan kembali. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat menggunakan layanan kartu secara optimal.