Tips Mudah Sembunyikan Info dan Foto Profil WhatsApp untuk Kontak Tertentu

Selasa 07 Jan 2025, 12:57 WIB
Tips mudah sembunyikan info dan foto profil WhatsApp untuk kontak tertentu. (Sumber: Tangkap layar/YouTube/TutorInd)

Tips mudah sembunyikan info dan foto profil WhatsApp untuk kontak tertentu. (Sumber: Tangkap layar/YouTube/TutorInd)

Baca Juga: Fitur Siri di HP iPhone Anda Tidak Berfungsi? Coba 7 Tips Ampuh Ini!

5. Pilih 'Foto Profil' atau "Info"

Di bawah menu privasi, anda akan melihat beberapa opsi untuk mengontrol siapa yang dapat melihat foto profil dan info anda. Pilih "Foto Profil" atau "Info".

6. Pilih 'Kontak Saya' atau 'Kustom'

Di sini, anda akan diberikan tiga opsi untuk memilih siapa yang bisa melihat foto profil dan info anda:

  • "Semua Orang": Semua orang yang memiliki nomor anda bisa melihat foto profil dan info.
  • "Kontak Saya": Hanya orang yang ada di kontak anda yang dapat melihat foto profil dan info.
  • "Kontak Saya Kecuali...": Pilih kontak tertentu yang ingin anda sembunyikan foto profil dan infonya. Ketuk "Kontak Saya Kecuali..." dan pilih orang-orang yang tidak ingin anda beri akses untuk melihat foto profil dan info anda.

Baca Juga: Tips Mudah Mempercepat Sinyal WiFi di Hp Android, Buruan Cek!

7. Selesai

Setelah memilih kontak yang ingin anda sembunyikan foto profil dan infonya, ketuk "Centang" atau "Selesai" untuk menyimpan pengaturan. Kini, hanya orang yang anda pilih yang bisa melihat foto profil dan info anda.

Perhatian, bahwa untuk menyembunyikan foto pofil dan info tentunya harus dilakukan satu-persatu. Hanya saja, caranya yang sama, jadi pastikan anda bisa mengerti cara-caranya.

WhatsApp memberikan banyak kontrol privasi kepada penggunanya, memungkinkan anda untuk menyembunyikan foto profil dan info WhatsApp dari kontak tertentu dengan cara yang mudah.

Baca Juga: 6 Tips Praktis Hapus Iklan yang Muncul Terus di Hp Oppo

Dengan mengikuti langkah-langkah yang telah dijelaskan di atas, anda bisa menjaga privasi dan keamanan data pribadi anda di WhatsApp.

Apakah anda ingin menyembunyikan foto profil, status, atau terakhir terlihat, semua bisa dilakukan dengan beberapa pengaturan yang sangat mudah.

Jangan ragu untuk memanfaatkan fitur-fitur ini untuk mengontrol siapa yang dapat melihat informasi anda, dan pastikan privasi anda tetap terjaga dengan baik.

Berita Terkait

News Update