POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 800 calon Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (PPPK) memadati Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi untuk melaksanakan Medical Check Up (MCU), Selasa, 7 Januari 2025.
Berdasarkan pengamatan Poskota.co.id, para calon PPPK terlihat duduk saat mengantre MCU. Laki-laki dan perempuan duduk terpisah di dua baris berbeda.
Setiap peserta terlihat menggenggam berkas dokumen rekomendasi MCU dari rumah sakit. Satu per satu kemudian dipanggil masuk ruangan MCU.
"Kita sudah dapat formulir dari RSUD Kota Bekasi, sekarang tinggal tes MCU saja," kata salah seorang calon PPPK, Akbar di lokasi, Selasa, 7 Januari 2025.
Baca Juga: Lolos Tes PPPK, Ratusan Orang Serbu Layanan SKCK di Polres Pandeglang
Akbar menjelaskan, rangkaian MCU meliputi tes kesehatan, kejiwaan, hingga tes urine.
"Tes MCU ini biayanya Rp393 ribuan lah yah, kayaknya enggak ada biaya lagi yang dipungut," ucapnya.
Ia menilai, calon PPPK tampak antusias mengikuti rangkaian MCU.
"Kan kalau begini ada perhatiannya dari pemerintah, jadi kita lega lah, perlu difasilitasi," katanya.
Baca Juga: Arti Kode R2 dan R3 pada Hasil PPPK 2024, Tanda 'Tidak Lulus Seleksi'?
Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, mengalokasikan sebanyak 6.990 kuota pengangkatan PPPK untuk tahap pertama tahun 2025.