SELAMAT Anda Terima Saldo Dana Rp450.000 Bantuan Sosial dari Pemerintah, Silakan Cek Faktanya!

Sabtu 04 Jan 2025, 10:51 WIB
Ilustrasi saldo dana bansos PIP (Sumber: Pinterest)

Ilustrasi saldo dana bansos PIP (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Sebagian dari Anda para penerima manfaat masih bisa menerima saldo dana bantuan sosial (bansos) mencapai Rp450.000 dari pemerintah pada awal 2025 ini untuk periode terakhir 2024 lalu.

Salah satu bansos tersebut adalah Program Indonesia Pintar (PIP) yang dikhususkan untuk siswa SD, SMP, dan SMA sederajat, yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin.

PIP hadir dengan tujuan memberikan kesempatan belajar ke siswa tersebut yang berusia 6-21 tahun untuk memenuhi kewajiban belajar 12 tahun atau dari SD hingga SMA.

Kemudian bertujuan untuk mencegah siswa dikeluarkan atau putus dari sekolah karena masalah ekonomi.

Baca Juga: Kapan Bansos BPNT dan PKH Tahap 1 Tahun 2025 Cair? Simak Informasi Selengkapnya!

Lantas, bansos PIP termin berapa yang cair pada Januari 2025 ini? Simak informasi selengkapnya.

Pencairan PIP Termin 3 Tahun 2024 Diperpanjang

Mengutip kanal YouTube Naura Vlog, belum semua penerima PIP termin 3 tahun 2024 bantuannya tersalurkan sehingga terjadi perpanjangan pencairan pada awal Januari 2025 ini, mengingat termin pertama PIP tahun 2025 baru dimulai pada Februari mendatang.

“Berarti teman-teman masih bisa mencairkan untuk bantuan program Indonesia pintar perpanjangan di tahap terakhir 2024 kemarin. Jadi jangan sia-siakan teman-teman semua,” kata Naura Vlog, dikutip pada Sabtu, 4 Januari 2025.

Kemudian mengutip kanal YouTube CEK BANSOS, sejumlah penerima PIP termin 3 tahun 2024 tersebut pun sudah mencairkan bantuannya mulai Jumat, 3 Januari 2025.

Baca Juga: Jenis Bansos Baru 2025 yang Bisa Diterima KPM PKH dan BPNT, Cek Apa Saja di Sini

Nominal bantuannya bervariasi, tergantung dari masing-masing jenjang pendidikan. Bantuan tersebut dapat dicairkan langsung melalui ATM bagi yg memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP), Sedangkan yang tidak miliki, cairkan bantuan ke bank-bank terkait.

“Jadi teman-teman untuk program PIP ini untuk verifikasinya itu memang dilakukan di tahun 2024 akan tetapi kan tertunda untuk pergantian tahun untuk PIP-nya sendiri pun sampai saat ini masih tetap disalurkan,” jelas CEK BANSOS.

Pemerima Bansos PIP

Namun perlu dicatat bahwa tidak semua siswa yang masuk dalam golongan keluarga miskin dapat menerima bantuan PIP.

Mengutip kanal YouTube Medi Tutorial, ada beberapa jenis penerima bantuan PIP yaitu sebagai berikut:

  1. Peserta didik yang sudah aktif namanya di Dapodik dan diusulkan 6 bulan sebelum penerimaan.
  2. Peserta didik usulan dinas pemangku atau Dinas Pendidikan Kabupaten atau Kota untuk sekolah negeri serta usulan dari Kementerian Agama (Kemenag) untuk sekolah swasta.
  3. Peserta didik yang bersumber dari data pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) atau peserta Program Keluarga Harapan (PKH)
  4. Peserta didik yang memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP)

Besaran Saldo Dana Bansos PIP

Nominal saldo dana yang diberikan pada setiap jenjang pendidikan tentu berbeda-beda yaitu seperti berikut:

  • SD: Rp450.000 (BRI)
  • SMP: Rp750.000 (BRI)
  • SMA/SMK: Rp1.800.000 (BNI)
  • Pencairan untuk semua jenjang pendidikan di wilayah Aceh menggunakan BSI

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait perpanjangan pencairan saldo dana bansos PIP 2024 pada Januari 2025.

DISCLAIMER: Pencairan PIP dilakukan secara bertahap sehingga tidak semua KPM dapat mencairkan bantuan dalam waktu yang bersamaan. Maka haraplah bersabar hingga masa pencairan selesai.

Kemudian bagi yang sudah menerima pada termin 1 atau 2, maka tidak bisa mencairkan bantuan lagi di termin 3.

Berita Terkait
News Update