Bansos PKH dan BPNT Periode Januari-Februari 2025 Kapan Cair? Cek Progresnya Sekarang

Sabtu 04 Jan 2025, 14:21 WIB
Progres pencairan PKH dan BPNT periode Januari-Februari 2025. (Sumber: Poskota/Audie Salsabila)

Progres pencairan PKH dan BPNT periode Januari-Februari 2025. (Sumber: Poskota/Audie Salsabila)

POSKOTA.CO.ID - Kapan dimulainya pencairan bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) periode Januari-Februari 2025? Berikut lihat progresnya di sini.

PKH dan BPNT sangatlah penting bagi keberlangsungan hidup Keluarga Penerima Manfaat (KPM) karena dapat membantu memenuhi kebutuhan pokoknya.

Dikatakan bahwa pencairan 2 bansos tersebut mulai dilakukan pada bulan ini. Saat ini, sudah sampai mana prosesnya? Anda harus simak dulu penjelasan di bawah ini.

Baca Juga: NIK e-KTP Atas Nama Anda Terdata Sebagai Penerima Saldo Dana Rp1.400.000 dari Subsidi Bansos PKH Tahap 1, Cek Informasi Lengkapnya!

Apa Itu PKH dan BPNT?

Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah bansos reguler dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI untuk masyarakat miskin.

Tujuan dari adanya 2 bantuan tersebut adalah untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar para KPM, seperti pangan dari BPNT serta pendidikan dan kesehatan dari PKH.

Wujud dari bansos PKH dan BPNT adalah uang tunai yang nominalnya berbeda-beda. Kalau PKH tergantung dari komponennya, sementara dana BPNT sebesar Rp200.000 per bulan.

Baca Juga: NIK e-KTP Atas Nama Anda Tersaring Jadi Penerima Dana Bansos Rp800.000 dari PKH Validasi by Sistem, Saldo Cair ke Rekening BRI!

Untuk saat ini agar bisa menerima bansos PKH dan/atau BPNT, syarat utamanya harus terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang akan menjadi Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE).

DTSE adalah gabungan dari DTKS, BKKBN, P3KE, dan berbagai data untuk calon penerima bansos dari lembaga pemerintah lainnya.

Pencairannya untuk sekarang ini bisa dilakukan di PT Pos Indonesia dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BSI (khusus Aceh), dan Bank Mandiri.

Berita Terkait

News Update