Download Aplikasi Cek Bansos Kemensos untuk Mengetahui Status Terbaru Mengenai Pencairan Dana Bansos, Berikut Informasi Selengkapnya

Jumat 03 Jan 2025, 13:48 WIB
Cek status bansos dengan aplikasi cekbansos.kemensos.go.id. (Foto: Pixabay/Pixabay)

Cek status bansos dengan aplikasi cekbansos.kemensos.go.id. (Foto: Pixabay/Pixabay)

POSKOTA.CO.ID - Anda bisa mengetahui status terbaru terkait dengan pencairan dana bansos BPNT di aplikasi cekbansos.kemensos.go.id.

Lewat aplikasi cek bansos ini, pemerintah terus berupaya untuk memperbaiki sistem penyaluran bantuan sosial (bansos), termasuk Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) ataupun Program Keluarga Harapan (PKH) agar dapat mencapai sasaran dengan lebih efektif dan efisien bagi masyarakat.

Aplikasi ini bertujuan mempermudah masyarakat dalam mengakses informasi tentang bantuan sosial.

Baca Juga: Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Via Kantor Pos 2024 Masih Cair ke Pemilik NIK e-KTP Ini, Simak Informasi Selengkapnya di Sini!

Aplikasi ini juga tidak hanya menyediakan informasi terkait penerima bantuan, tetapi memungkinkan masyarakat untuk memverifikasi data dan mengajukan usulan atau sanggahan dalam penerimaan bansos ini.

Dengan menggunakan aplikasi cek bansos, pengguna dapat memeriksa status dan kelayakannya untuk menerima bantuan sosial dari pemerintah.

Cara Cek Bansos

Anda bisa cek pencairan saldo dana bansos lewat aplikasi Cek Bansos. Begini caranya:

  1. Buka aplikasi cek Bansos yang sudah Anda download di Google Play Store atau App Store.
  2. Lakukan registrasi untuk login
  3. Setelah selesai registrasi, masuk aplikasi bansos dengan username dan password
  4. Pilih Pencarian untuk memulai pengecekan
  5. Masukkan data wilayah Anda atau Penerima Manfaat (PM) yang sesuai dengan lokasi yang ingin di cek, meliput : Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa.
  6. Kemudian Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan data KTP.
  7. Isi kode Captcha untuk verifikasi, dan pilih Cari Data

Jika terdaftar hasil pengecekan akan muncul, termasuk jenis bantuan sosial yang sedang diterima oleh orang tersebut. Apabila tidak terdaftar akan muncul Tidak Ada Peserta/PM

Baca Juga: 10 Jenis Program Subsidi Bansos Reguler dan Non Reguler yang Akan Disalurkan Mulai Januari 2025! Cek Daftarnya dan Cara Mendaftar untuk Menjadi Penerima Bantuan

Cara Tarik Saldo Dana Bansos

Jika Anda sudah memastikan bahwa saldo dana bansos BPNT dan PKH telah disalurkan ke rekening. Berikut adalah cara mencairkan atau tarik saldo dananya.

  1. Kunjungi gerai ATM yang terdekat sesuai dengan rekening bank Anda.
  2. Masukkan kartu ATM atau Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), lalu input PIN Anda.
  3. Lalu, Masuk ke menu pengambilan uang, tulis nominal yang ingin dicairkan
  4. Uang dana bansos bisa langsung Anda terima
  5. Lakukanlah proses pencairan ini secara langsung melalui gerai ATM terdekat dana bansos dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan.

Baca Juga: Mohon Maaf KPM dengan Kriteria ini Tidak Dapat Menerima Bansos PKH Tahap 1, Cek Informasinya di Sini

Berita Terkait

News Update