POSKOTA.CO.ID - Selain GetContact, ada beberapa alternatif lain yang tidak kalah canggih dan bisa dicoba untuk melacak pemilik nomor HP tidak dikenal.
Tidak jarang, nomor-nomor HP tidak dikena tersebut merupakan panggilan dari telemarketer, spam, atau bahkan potensi penipuan yang dapat merugikan.
Oleh karena itu, aplikasi pelacak nomor HP sebagai alternatif GetContact ini bisa menjadi solusi yang sangat membantu untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan dalam berkomunikasi.
Beberapa aplikasi pelacak nomor HP ini menawarkan kemampuan yang tidak hanya sekedar memberi identitas pemilik saja, tetapi juga memberikan perlindungan melalui pemblokiran dan pemberitahuan lebih akurat.
Jadi, jika Anda ingin lebih merasa aman dan nyaman, berikut adalah beberapa aplikasi pelacak nomor HP yang patut dipertimbangkan.
Aplikasi Pelacak Nomor HP
1. TrueCaller
TrueCaller adalah salah satu aplikasi pelacak nomor HP yang paling populer dan sudah digunakan oleh lebih dari 500 juta pengguna aktif.
Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengidentifikasi nomor yang tidak dikenal dengan cara yang sangat akurat.
Salah satu fitur unggulannya adalah kemampuan untuk menandai nomor-nomor yang diduga spam atau penipuan, sehingga Anda bisa mendapatkan peringatan saat ada panggilan dari nomor yang terindikasi tidak terpercaya.
Dengan TrueCaller, Anda akan selalu mendapatkan pembaruan terkait nomor asing yang berisiko, berkat data yang terus diperbarui oleh pengguna di seluruh dunia.
2. ViewCaller
ViewCaller memiliki kemampuan untuk mendeteksi nomor spam dan menawarkan pemblokiran otomatis untuk panggilan yang tidak diinginkan.
Selain itu, aplikasi ini dapat memberikan informasi lebih lanjut tentang nomor yang dipanggil, yang dapat membantu Anda mengidentifikasi apakah panggilan tersebut penting atau hanya sekedar gangguan.