POSKOTA.CO.ID - Cek kembali data KTP elektronik Anda, apakah sudah terekam menjadi penerima bansos pemerintah atau tidak, ambil dana bantuan Rp800.000 dari BPNT.
Di bulan Desember 2024 ini masuk jadwal penyaluran bansos tunai pemerintah, dimana sederet program sudah mulai cair secara merata.
Adapun hari ini, Jumat 27 Desember 2024 ada kabar baik bagi para keluarga penerima manfaat (KPM) BPNT murni, simak informasinya.
Dana Bantuan Rp800.000 dari BPNT Murni Cair Hari Ini
Bansos BPNT atau Bantuan Pangan non Tunai sendiri merupakan salah satu program dari pemerintah dalam membantu pemenuhan pangan masyarakat.
Bansos ini sebelumnya diberikan dalam bentuk saldo yang dibelanjakan di e-warung, namun penyalurannya di tahun 2024 telah diubah menjadi bantuan langsung tunai (BLT).
Jadi masyarakat yang terdaftar menjadi penerima bantuan bisa menggunakan dana sesuai dengan kebutuhan pangan masing-masing keluarga.
Adapun hari ini ada pencairan lagi bansos BPNT murni, yakni sebesar Rp800.000 yang masuk ke rekening KKS BNI.
BPNT murni sendiri merupakan para KPM bansos BPNT yang sama sekali belum mendapatkan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).
Namun untuk nominal pencairannya sendiri sama saja dengan penerima BPNT lainnya, yakni Rp400.000 per tahap dan cair setiap 2 bulan.
"BPNT murni validasi lansia ganda cair Rp 800 ribu, Alhamdulillah," tulis keterangan caption facebook @info Bansos PKH.
Dari informasi tersebut, para KPM serupa yang memiliki rekening KKS BNI bisa cek saldo secara berkala sekarang juga.
Bagi para KPM BPNT murni yang memiliki rekening KKS selain BNI, seperti BRI, BSI, dan Bank Mandiri juga bisa cek saldo rekening bisa jadi dana bantuan cair hari ini.
Pencairan dana bisa dilakukan melalui bank himbara sesuai yang terdaftar di KKS, segera tarik tunai untuk menggunakan dana bantuan pemerintah.
KTP Elektronik Anda Terekam jadi KPM Bansos
Adapun para keluarga penerima manfaat (KPM) bansos yang terpilih oleh pemerintah, maka data KTP elektronik mereka akan terekam melalui sistem Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari Kemensos.
Nah Anda bisa cek kembali apakah data KTP elektronik berhasil terekam sebagai KPM aktif bansos atau tidak secara online melalui web resmi Kemensos, begini caranya:
- Buka web cekbansos.kemensos.go.id di aplikasi browser.
- Setelah itu langsung masukkan data wilayah pencairan, berupa alamat domisili.
- Isi kolom nama lengkap sesuai dengan KTP, atau bisa langsung gunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
- Kemudian lengkapi captcha dengan mengisi kode acak yang diberikan, bisa klik ikon refresh untuk mendapatkan verifikasi ulang.
- Terakhir tinggal klik tombol CARI DATA untuk menemukan data KPM bansos BPNT pemerintah.
Pastikan data Anda terdaftar sebagai KPM BPNT untuk menerima pencairan saldo bansos Rp800.000 ke rekening.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.