Tarik sekarang saldo dana bansos Rp400.000 subsidi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap 6 yang cair hari ini.(X/Desty007)

EKONOMI

NIK e-KTP Atas Nama Anda Terseleksi sebagai Penerima? Saldo Bansos dengan Dana Rp400.000 dari Subsidi BPNT Tahap 6 Masih Cair Hari Ini, Tarik Sekarang

Kamis 26 Des 2024, 08:51 WIB

POSKOTA.CO.ID - Apabila pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP atas nama Anda terseleksi sebagai penerima subsidi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap 6, tarik sekarang saldo dana bansos Rp400.000 yang cair hari ini.

Dari infromasi yang dilansir melalui kanal YouTube Gania Vlog, pencairan saldo dana bansos dari subsidi BPNT tahap 6 untuk alokasi bulan November dan Desember 2024 masih disalurkan di beberapa wilayah.

"Prosesnya masih berlangsung dan KPM yang belum menerima bantuan BPNT pada bulan November dan Desember," bunyi keterangan yang dibagikan Gania Vlog, pada Kamis, 26 Desember 2024.

Pada tahap 6 ini, dana bansos BPNT itu sendiri dilakukan secara bertahap dan disesuaikan dengan wilayah atau daerah masing-masing. 

Di mana, Pemerintah menargetkan penyaluran saldo dana bansos dari subsidi BPNT tersebut kepada sekitar 18,8 juta KPM di seluruh Indonesia.

Di beberapa daerah, pencairan bantuan BPNT memang berbeda-beda, tergantung pada jadwal yang telah ditentukan oleh pihak terkait. 

Oleh karena itu, sangat penting bagi keluarga penerima manfaat (KPM) untuk terus memantau status pencairan saldo dana bansos di wilayah tempat tinggal masing-masing hingga akhir tahun 2024 ini.

Cara Cek Penerima Bansos BPNT

1. Buka Laman Resmi Cek Bansos Kemensos

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mengakses laman resmi dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang disediakan khusus untuk mengecek bantuan sosial, termasuk BPNT. 

Caranya sangat mudah, cukup buka browser di ponsel Anda, lalu ketikkan alamat https://cekbansos.kemensos.go.id/

Laman ini adalah tempat resmi yang menyediakan informasi terkait pencairan bantuan sosial, termasuk BPNT, dan memudahkan Anda untuk memeriksa status penerimaan bantuan di wilayah Anda.

2. Pilih Lokasi Berdasarkan Provinsi, Kabupaten/Kota, dan Kecamatan

Setelah membuka halaman utama situs tersebut, Anda akan diminta untuk memilih lokasi berdasarkan provinsi, kabupaten/kota, dan kecamatan sesuai dengan alamat yang tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP) Anda.

Penting untuk memilih lokasi yang sesuai dengan data yang terdaftar pada KTP Anda agar hasil pencarian yang ditampilkan benar dan akurat. 

3. Masukkan Nama Anda Sesuai KTP

Pada kolom pencarian yang tersedia di laman tersebut, Anda diminta untuk mengetikkan nama lengkap sesuai dengan yang tercantum pada KTP.

Perhatikan dengan seksama, karena kesalahan penulisan nama bisa membuat hasil pencarian tidak muncul atau tidak sesuai dengan data yang terdaftar.

4. Verifikasi Dengan Kode Captcha

Apabila Anda memasukkan nama lengkap Anda, langkah berikutnya adalah melakukan verifikasi dengan memasukkan kode CAPTCHA yang muncul pada layar.

Cukup ketikkan kode huruf atau angka yang muncul di layar sesuai dengan yang terlihat untuk melanjutkan proses pencarian.

5. Klik ‘Cari Data’ untuk Mengecek Status Penerimaan BPNT

Setelah semua data dimasukkan dengan benar, klik tombol ‘Cari Data’ untuk melanjutkan proses pencarian. 

Sistem akan memproses informasi yang Anda masukkan dan mencari data terkait status penerimaan BPNT berdasarkan wilayah dan identitas Anda.

6. Lihat Hasil Pencarian dan Status Anda

Setelah menekan tombol ‘Cari Data’, hasil pencarian akan segera muncul di layar ponsel Anda. Pada halaman hasil pencarian, Anda akan melihat informasi terkait status penerimaan BPNT.

Jika Anda terdaftar sebagai penerima BPNT, informasi yang ditampilkan biasanya mencakup rincian mengenai alokasi dana, status pencairan, serta tanggal atau waktu pencairan yang telah dilakukan.

Apabila belum terdaftar, Anda bisa memeriksa lebih lanjut atau menghubungi pihak terkait, seperti kantor dinas sosial setempat untuk klarifikasi lebih lanjut.

Cara Tarik Saldo Bansos BPNT Tahap 6

Saldo dana bansos dari subsidi BPNT tersebut dapat dicairkan melalui mesin ATM atau agen bank terdekat. Berikut adalah langkah-langkahnya.

1. Tarik Saldo di Mesin ATM

2. Tarik Saldo di Agen Bank

Dengan mengikuti langkah-langkah diatas, Anda dapat dengan mudah mencairkan saldo dana bansos dari subsidi BPNT tahap 6 di akhir Desember 2024 untuk membeli bahan pangan.

DISCLAIMER: Penggunaan kata "Anda" dalam judul artikel ini secara spesifik ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima di DTKS.

Disamping itu, perlu ditekankan juga bahwa istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
saldo dana bansosdana bansosSaldo danaBantuan Pangan Non Tunaisubsidi BPNTnomor induk kependudukanNIK E-KTP

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor