Dana Bansos Tahun 2025 Penyalurannya Dipercepat, Ada Dua Program Bantuan Sosial Baru

Rabu 25 Des 2024, 19:38 WIB
Seorang KPM menerima dana bansos dengan KKS didampingi oleh pendamping sosial. (Instagram: @pkhgunungkidul/Neni Nuraeni)

Seorang KPM menerima dana bansos dengan KKS didampingi oleh pendamping sosial. (Instagram: @pkhgunungkidul/Neni Nuraeni)

Program ini merupakan bagian dari kebijakan stimulus ekonomi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pada tahun 2024, bantuan beras disalurkan kepada 22 juta KPM, namun di tahun 2025 jumlah penerima akan dikurangi menjadi 16 juta keluarga penerima manfaat.

5. Bantuan Listrik Gratis 50 persen

Sebagai tambahan, pada bulan Januari dan Februari 2025, pemerintah juga akan memberikan diskon 50 persen untuk biaya listrik kepada pelanggan PLN, baik prabayar maupun pascabayar. 

Bantuan sosial baru ini akan diterima oleh sekitar 81,4 juta pelanggan PLN, yang mencakup berbagai kategori daya listrik. Diantaranya:

- 24,6 juta pelanggan dengan daya 450 VA

- 38 juta pelanggan dengan daya 900 VA

- 14,1 juta pelanggan dengan daya 1.300 VA

- 4,6 juta pelanggan dengan daya 2.200 VA

Untuk pelanggan pascabayar, diskon 50 persen akan langsung mengurangi tagihan bulan Februari dan Maret 2025. 

Sementara untuk pelanggan prabayar, diskon akan diterima secara langsung saat pembelian token listrik.

Pemerintah berkomitmen untuk mempercepat penyaluran berbagai jenis bantuan sosial pada awal tahun 2025 sebagai langkah untuk meringankan beban ekonomi masyarakat, terutama di tengah kenaikan PPN. 

Bantuan sosial ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat miskin dan rentan. 

Berita Terkait

News Update