POSKOTA, CO.ID- Simak di sini tiga bantuan sosial (bansos) subsidi terbaru yang akan cair pada tahun 2025 mendatang. Yuk, cek daftar dan penjelasannya di sini.
Tahun 2025 membawa kabar baik bagi masyarakat Indonesia, dengan pemerintah yang terus melanjutkan komitmennya untuk mendukung kesejahteraan warga melalui bansos.
Berbagai program bansos baru telah direncanakan untuk membantu meringankan beban ekonomi, terutama bagi mereka yang terdampak inflasi dan berbagai tantangan sosial ekonomi lainnya.
Melansir dari sumber YouTube milik Pendamping Sosial, mengatakan bahwa akan ada bantuan sosial (bansos) subsidi yang siap disalurkan pada tahun 2025 mendatang.
Dengan adanya bantuan ini, diharapkan masyarakat miskin bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah untuk kebutuhannya sehari-hari. Yuk, simak daftarnya di sini ya.
1. Bansos Subsidi Gas 3 Kg
Bansos subsidi gas 3 kg adalah salah satu program terbaru yang dicanangkan pemerintah untuk membantu masyarakat, terutama gas elpiji 3 kg yang digunakan oleh sebagian besar rumah tangga dengan pendapatan rendah.
Namun, terdapat perubahan pada penyaluran yang sebelumnya banyak disalahgunakan. Jadi, mulai 2025 nanti pemerintah akan menjadikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang lebih tepat sasaran.
Meskipun ini baru wacana pemerintah, tetapi bantuan gas 3 Kg tidak akan diberikan dalam bentuk gas, melainkan dialihkan menjadi BLT agar tepat sasaran yang menjadi salah satu tujuannya.
2. Bansos Subsidi BBM (Bahan Bakar Minyak)
Bantuan ini memiliki sistem yang sama dengan bansos gas 3 Kg. Karena sebelumnya banyak sekali disalahgunakan yang seharusnya digunakan oleh masyarakat atau kalangan menengah bawah, tapi digunakan untuk yang ekonominya mampu.
Maka, bansos ini akan dijadikan menjadi BLT, agar tepat sasaran dan menjadi tujuan utamanya. Untuk penyaluran pertama kali akan dilakukan di tahun 2025, jadwal lengkapnya akan diinformasikan kembali.
Adapun untuk besaran yang akan diterima kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) nantinya diperkirakan antara Rp100.000 hingga Rp120.000 per keluarga.
3. Bansos Makan Bergizi Gratis
Program ini bertujuan untuk memberikan makanan bergizi secara gratis bagi keluarga miskin yang kesulitan untuk memenuhi kebutuhan gizi seimbang.
Makanan bergizi yang diberikan dapat mencakup nasi, lauk pauk, sayuran, dan buah-buahan, yang dipilih untuk mendukung kesehatan keluarga.
Pemerintah Indonesia telah berencana untuk mulai pada 2 Januari 2025, untuk meningkatkan kecerdasaran di bidang Matematika dan membaca. Penerima ini diberikan untuk anak Paud dan SD yang dilakukan pukul 08.00 WIB.
Selain itu, untuk penerima bansos Keluarga Penerima Harapan (PKH) akan dilibatkan dalam menyediakan makanannya, membantu dalam proses memasak, dan lainnya.
Program-program bansos subsidi baru ini sangat penting untuk mengurangi beban hidup masyarakat Indonesia, khususnya mereka yang berada di bawah garis kemiskinan.
Kenaikan harga gas, BBM, dan bahan pangan yang terjadi beberapa tahun terakhir membuat banyak keluarga kesulitan dalam memenuhi kebutuhan dasar mereka.
Pastikan anda terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memantau informasi terbaru agar tidak terlewatkan.
Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.
Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.
Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa 3 bansos subsidi baru cair di tahun 2025. Segera cek daftar dan penjelasannya di sini, dan perlu diingatkan, bahwa dana ini bukan saldo dana gratis dari aplikasi melainkan saldo dana yang akan diberikan dari pemerintah melalui program bansos.